Pemotor Terperosok Kubangan Air di Jalan Pekanbaru, Warganet Singgung Proyek Abal-abal

Terlihat sebuah lubang yang tergenang di tengah jalan.

Eko Faizin
Minggu, 19 Juni 2022 | 16:19 WIB
Pemotor Terperosok Kubangan Air di Jalan Pekanbaru, Warganet Singgung Proyek Abal-abal
Tangkapan layar video lubang di tengah jalan di Pekanbaru. [Instagram/pkucity]

SuaraRiau.id - Kondisi jalan berlubang di Kota Pekanbaru kembali memakan korban. Kali ini, sebuah sepeda motor terperosok ke lubang galian di Jalan Melur, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru.

Peristiwa ini diunggah dalam sebuah video yang dibagi menjadi dua slides oleh akun media sosial @pkucity, Kamis (16/6/2022).

Pada slide pertama, menunjukkan kondisi siang hari di Jalan Melur. Terlihat sebuah lubang yang tergenang di tengah jalan. Pada lubang tersebut, terlihat air yang menyembur dari dalam lubang.

Sementara itu, lubang tersebut hanya diberi tanda berupa dua buah tongkat panjang pada kedua sisi lubang. Tak terlihat tanda lainnya atau penghalang jalan di sekitar lubang.

Sejumlah kendaraan bermotor terlihat lalu-lalang di jalanan tersebut. Sementara itu, jalanan terlihat basah akibat semburan air dari dalam lubang tersebut.

Pada slide kedua, masih menunjukkan lokasi yang sama dengan slide pertama, hanya saja video tersebut direkam pada malam hari.

Terlihat sekelompok orang tengah berusaha mengangkat sebuah sepeda motor yang terperosok pada lubang yang sama dengan slide pertama.

Empat orang laki-laki tersebut tampak kesulitan saat berusaha mengangkat motor tersebut. Tak lama, sepeda motor itu berhasil dievakuasi oleh keempat laki-laki tersebut.

Kondisi jalanan masih tergenang air dan lubang yang menganganga masih menyemburkan air dari dalamnya. Masih tak terlihat penanda atau penghalang jalan di sekitar lubang tersebut.

Salah seorang warganet dengan akun @dan*** di kolom komentar menyampaikan bahwa kondisi seperti itu sudah lama terjadi. Menurutnya, lubang tersebut adalah lubang pipa air PDAM.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini