SuaraRiau.id - Istri Ustaz Solmed, April Jasmine beberapa hari ini menuai perhatian usai menunjukkan motor gede (moge) miliknya di media sosial.
Gara-gara itu, April Jasmine mendapat banyak tanggapan miring. Sebagian beranggapan, keluarga Ustaz Solmed seharusnya bergaya hidup yang lebih sederhana.
Ustaz Solmed mengaku tak ambil pusing menanggapi perihal yang dialami istrinya, April Jasmine. Bahkan ia beranggapan bahwa atas kejadian itu berarti istrinya masih diperhatikan banyak orang.
Dalam kanal Youtube Hitz Infotainment, sang ustaz menyampaikan bahwa bersyukur ternyata ada yang masih kenal lantaran masih ada yang perhatikan.
“Bagus saya bilang, bagus berarti kamu masih terkenal. Buktinya kamu diperhatikan,” ujar Ustaz Solmed dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, Minggu (28/11/2021).
Dia menjelaskan, ada sebagian orang di luar sana yang sibuk mencari perhatian, namun tak mampu mendapatkannya. Sementara istrinya, cukup naik moge saja, sudah diperhatikan banyak orang.
“Yang sedih itu sudah ngapa-ngapin, tapi nggak ada yang merhatiin. Jangankan memuji, caci maki saja orang kayaknya rugi,” ucap Ustaz Solmed.
“Makanya saya bilang, berarti kamu masih terkenal, masih diperhatikan. Itu tandanya kamu masih punya gaung. Karena saya lihat biasa saja duduk di motor, dia videokan di motor, nggak ada salahnya,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Ustaz Solmed juga menyampaikan apa yang salah dengan mengunggah kegiatan bermoge di media sosial?
Sebab, menurutnya, kendaraan berbanderol mahal tersebut ditebus menggunakan uangnya sendiri. Sehingga, apa yang perlu dipermasalahkan?
“Duit-duit kita, motor-motor kita, enggak ada yang ngerugiin juga gitu,” tegasnya.
Saat ini, jika ada pihak yang menghujatnya, Ustaz Solmed hanya menanggapinya dengan santai. Mengingat, layaknya pujian, hujatan juga bisa berbuah pahala untuk dia dan istrinya.
“Kalau saya sih semua saya ambil santai aja. Karena buat saya, pujian dan cacian itu sama, semua sama-sama berpahala,” kata Ustaz Solmed.