Ragam Manfaat Pepaya, Jaga Imunitas Tubuh hingga Bantu Perbesar Payudara

Buah pepaya mengandung estrogen, hal ini dipercaya dapat membuat payudara menjadi besar alami.

Eko Faizin
Kamis, 24 Juni 2021 | 06:25 WIB
Ragam Manfaat Pepaya, Jaga Imunitas Tubuh hingga Bantu Perbesar Payudara
Ilustrasi pepaya (Unsplash/Happy Patel)

SuaraRiau.id - Pepaya merupakan salah satu jenis buah-buahan yang hidup di daerah tropis sepanjang tahun ini.

Meski tak seterkenal durian dan apel, buah bernama latin Carica papaya ternyata menyimpan ragam manfaat bagi kesehatan tubuh.

Pepaya mampu mendongkrak imunitas tubuh yang tentunya sangat diperlukan di tengah masa pandemi seperti saat ini.

Selain itu, melansir Hops.id--jaringan Suara.com, bagi yang ingin memiliki kulit yang glowing dan menurunkan berat badan, maka bisa rajin konsumsi buah pepaya.

Tak hanya itu, buah yang diperkirakan berasal dari Meksiko dan Amerika Selatan ini juga memiliki manfaat banyak lagi bagi tubuh manusia. Berikut ini manfaat buah pepaya bagi kesehatan, di antaranya:

1. Membantu Melancarkan Pencernaan
Pepaya juga mengandung banyak enzim yang membantu memecah makanan dan melindungi jaringan yang melapisi saluran pencernaan.

Hal ini baik untuk ibu hamil yang kerap kesulitan buang air besar. Makan pepaya satu jam sebelum atau sesudah makan dapat membantu pencernaan tubuh Anda menjadi lebih sehat dan lancar.

2. Meningkatkan Imunitas
Pepaya kaya akan nutrisi, dan keuntungan kolektif lainnya adalah peningkatan kekebalan. 200% dari vitamin C yang direkomendasikan adalah kontributor utama dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

3. Membantu Menurunkan Berat Badan
Pepaya sangat rendah kalori dan serat yang ada di dalamnya membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Dengan pencernaan yang sehat dan sistem kekebalan tubuh, buah pepaya bermanfaat membantu menurunkan berat badan secara keseluruhan.

Serat alami mendetoksifikasi tubuh dan membersihkannya, dengan demikian menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini