Misteri Papan Bunga di Kompleks Perumahan Gubernur Kepri

"Kewajiban sudah kami tunaikan, mohon hak kami segera dibayarkan." kata tulisan di papan bunga tersebut.

Eko Faizin
Rabu, 16 Juni 2021 | 09:54 WIB
Misteri Papan Bunga di Kompleks Perumahan Gubernur Kepri
Papan bunga misterius di depan Gedung Daerah Tanjungpinang [Foto: Batamnews]

SuaraRiau.id - Sebuah papan bunga misterius diletakkan di kompleks Perumahan Gubernur Kepulauan Riau (Kepri). Papan bunga itu tak disebut sosok pengirimnya.

Papan bunga tersebut berisikan pesan dari mereka yang mengaku para tenaga medis di Kepulauan Riau.

Mereka menyuarakan soal janji insentif bagi tenaga medis yang menangani Covid-19 di Kepri.

Terutama untuk para tenaga medis di Rumah Sakit (RS) Umum Raja Ahmad Tabib di Tanjungpinang yang merupakan RS milik Provinsi Kepri.

"Kewajiban sudah kami tunaikan, mohon hak kami segera dibayarkan." kata tulisan di papan bunga tersebut.

Papan bunga itu mengatasnamakan tenaga kesehatan dari RSUD Raja Ahmad Tabib Tanjungpinang.

Papan bunga itu terpasang di depan Gedung Daerah Tanjungpinang. Terlihat sejak pagi.

Menurut informasi, papan bunga itu terpasang sejak malam, namun sempat diangkat Satpol PP, namun pagi hari terpasang kembali.

"Itu sejak malam, tapi sempat diangkut Satpol PP, pagi ada lagi, mungkin yang baru," ujar seorang warga Tanjungpinang dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (16/6/2021).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini