Video Geng Motor 'Amerika' Ugal-ugalan Pakai Senjata, Ini Kata Polisi

Dalam video viral berdurasi sekitar 21 detik itu terlihat sekolompok remaja menggunakan empat sepeda motor melaju ugal-ugalan sambil mengayunkan senjata tajam.

Eko Faizin
Sabtu, 01 Mei 2021 | 16:04 WIB
Video Geng Motor 'Amerika' Ugal-ugalan Pakai Senjata, Ini Kata Polisi
Ilustrasi tangkapan layar CCTV pesepeda dibegal anggota geng motor di Jalan Prof Dr Latumenten, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Senin (25/1/2021). [Antara/HO-Polres Metro Jakarta Barat]

SuaraRiau.id - Sebuah video yang menampilkan rombongan diduga geng motor "Amerika" dengan membawa senjata tajam yang viral di media sosial.

Dalam video viral berdurasi sekitar 21 detik itu terlihat sekolompok remaja menggunakan empat sepeda motor melaju ugal-ugalan sambil mengayunkan senjata tajam.

Dalam video itu juga sayup-sayup terdengar seorang pelaku mengatakan kata 'Amerika'. Namun, kata polisi rekaman tersebut merupakan video lama.

"Sepertinya video lama. Kalau geng Amerika sudah lama bubar," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Erwin Kurniawan Erwin Kurniawan saat dikonfirmasi Antara, Sabtu (1/5/2021).

Erwin Kurniawan mengatakan bahwa pihaknya hingga saat ini belum menerima laporan dari masyarakat terkait aksi dari geng motor Amerika tersebut.

"Nihil laporan karena memang sudah bubar," ujarnya.

Untuk diketahui, nama geng motor 'Amerika' merupakan singkatan dari Anak Merdeka Kalisari yang juga merupakan nama sebuah kelurahan di Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur.

Aksi geng motor ini sempat membuat resah masyarakat sekitar tahun 2012 - 2015 karena kerap menyerang korban secara acak menggunakan senjata tajam.

Sebelum akhirnya seluruh anggota geng motor Amerika ini diringkus oleh jajaran Sat Reskrim Polrestro Jakarta Timur dan Polda Metro Jaya. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini