Siak Zona Orange, Satgas Covid-19: Tiap Hari Lebih dari 5 Warga Positif

Bahkan, saat ini Kabupaten Siak masuk dalam zona orange.

Eko Faizin
Sabtu, 10 April 2021 | 16:19 WIB
Siak Zona Orange, Satgas Covid-19: Tiap Hari Lebih dari 5 Warga Positif
Ilustrasi virus Corona atau Covid-19. [Shutterstock]

Disebutkan Budhi, pihaknya konsen meminimalisir terjadinya pandemi Covid-19 di masyarakat, lingkungan perusahaan maupun perkantoran.

“Sosialisasi pentingnya mematuhi prokes sesuai Perda No 4 tahun 2020 tentang Covid-19 dan Penanggulangan Penyakit Menular, terus digencarkan,” kata Budhi.

Tidak hanya melalui razia, tapi juga penyampaian di tempat tempat umum, dan kegiatan kemasyarakatan lainnya.

Lebih jauh dikatakannya, pihaknya juga koordinasi dari desa sampai ke tingkat RT. Melalui RT nantinya membatasi warga yang keluar masuk kampung.

Siapapun yang keluar dan masuk wajib mematuhi prokes. Dan jika pendatang dari luar daerah, atau ada tamu tentunya harus diukur suhu tubuhnya dengan thermogun.

Hal ini tentunya wajib diawasi oleh penghulu dan para camat dan serta Satgas Penanggulangan Covid-19.

“Bahkan kami ikut mengawasi dan terus berkoordinasi. Tujuannya sudah pasti, bagaimana angka Covid-19 terus menurun,” ungkap Budhi.

Lebih jauh, Budhi menyampaikan bahwa sejauh ini koordinasi sudah maksimal dilakukan. Namun, pihaknya tidak berhenti sampai di situ.

Upaya menurunkan angka terkonfirmasi positif Covid-19, tidak bisa dilakukan sendiri tapi serentak semua elemen menyadari dan terbiasa mematuhi prokes.

Ditambah Budhi, Perda Covid dan penanggulangan penyakit menular itu, sepenuhnya untuk kepentingan masyarakat, agar terhindar dari Covid-19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini