SuaraRiau.id - Selebgram Keanu Angelo belakangan menjadi perbincangan di Riau lantaran cara berpakaiannya dinilai menyinggung budaya Melayu.
Diketahui, Keanu Angelo mengikuti acara grand opening sebuah ritel makanan khas Riau di Pekanbaru, Sabtu (3/4/2021).
Keanu Angelo saat itu menggunakan tanjak Melayu namun dipadukan dengan celana pendek seksi yang nyaris memperlihatkan seluruh bagian paha.
Terkait itu, putra Melayu Riau, Zulkardi dan Dodi mengungkapkan rasa kekecewaannya kepada Ketua Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Pekanbaru, Datuk Seri Muspidauan.
Kekecewaan putra Melayu ini dilandasi cara berfikir Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR Pekanbaru Muspidauan yang memaklumi selebgram Keanu Angelo menggunakan tanjak tapi memakai celana pendek.
"Dia (Muspidauan)memaklumi pria bertanjak menggunakan celana pendek dan sudah klarifikasi dengan panitia acara," tulis Dodi di Facebooknya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (7/4/2021).
Dodi berang dengan cara berfikir Ketua DPH LAMR Pekanbaru Muspidauan yang diduga menganggap sepele budaya Melayu.
Dia pun menyayangkan respons Muspidauan terkait Keanu Angelo.
Sebelunmnya diberitakan, Datuk Sri Muspidauan memahami kejadian itu sebagai bentuk kesalahpahaman. Sebab, pihaknya sudah mendapat klarifikasi dari pihak panitia acara.
Muspidauan mengaku memaafkan kejadian tersebut. Ia pun juga memberi apresiasi kepada pihak panitia yang dengan itikad baik dan rasa persaudaraan yang tinggi telah memenuhi undangan.