SuaraRiau.id - Viralnya video bernarasi perselingkuhan dua ASN Kantor Imigrasi Pekanbaru yang ketahuan pasangannya masing-masing berbuntut panjang.
Salah satu ASN perempuan berinisial RA dilaporkan ke Polresta Pekanbaru atas dugaan penganiayaan terhadap KO, istri dari AN.
"Korban atas nama KO melapor ke Polresta Pekanbaru terkait penganiayaan sesuai dengan Pasal 351 KUHP. Korban ditabrak mobil yang dikemudikan oleh RA. Laporannya sudah diterima dan masih dalam penyelidikan," kata Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibianto dikutip dari Antara.
Sementara itu, Kantor Imigrasi Pekanbaru mengonfirmasi bahwa kedua ASN yang viral itu adalah pegawai mereka.
Pengakuan tersebut disampaikan Kepala Sub Seksi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Pekanbaru Reza Pahlevi yang menyatakan jika keduanya bertugas di bagian pelayanan.
"Memang benar, dua orang yang viral itu adalah pegawai kami. Mereka bertugas di bagian pelayanan," ujarnya.
Reza mengungkapkan bahwa pihaknya telah melaporkan kejadian tersebut ke pimpinan dan akan melakukan pemeriksaan internal.
"Kami telah melaporkan kejadian ini kepada pimpinan dan akan membentuk tim untuk melakukan pemeriksaan guna mengetahui kronologi kejadian," ujarnya.
Saat ini, kedua ASN tersebut diketahui belum masuk kantor. Pihak Imigrasi Pekanbaru berencana memanggil mereka untuk klarifikasi lebih lanjut.
Baca Juga: Kasus Dugaan Korupsi SPPD Fiktif Berlanjut, Muflihun Kembali Diperiksa Polda Riau
"Laporan dari keluarga yang bersangkutan sudah kami terima dan akan kami tindak lanjuti sesuai hasil pemeriksaan tim internal," tegas Reza.
Diketahui sebelumnya, media sosial dihebohkan dengan video yang menampilkan beberapa orang menghentikan mobil di Jalan Soebrantas Pekanbaru.
Dinarasikan, jika dalam mobil merupakan pasangan selingkuh yang baru saja pulang dari luar kota. Istri dan suami sah masing-masing mencegat pria dan wanita yang diketahui merupakan ASN di Kantor Imigrasi Pekanbaru. (Antara)
Berita Terkait
-
Jule Pernah Komentari Perselingkuhan yang Viral: Cakep Kagak, Kaya Kagak!
-
SIPD ASN Punya Fitur Apa Saja: Cek Bedanya dengan Info GTK
-
Viral Jejak Digital Julia Prastini di Tengah Isu Perselingkuhan, Pernah Ingatkan Dosa Umbar Aurat
-
Jejak Digital Jule Berdoa Punya Jodoh Orang Jauh tapi Bukan Papua Dikuliti Habis
-
Mengenal Lebih Dekat 'Jule' Julia Prastini, Selebgram 3 Anak yang Disebut Selingkuhi Suami Korea
Terpopuler
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 Oktober: Klaim 19 Ribu Gems dan Player 111-113
- Bukan Main-Main! Ini 3 Alasan Nusakambangan, Penjara Ammar Zoni Dijuluki Alcatraz Versi Indonesia
Pilihan
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
-
Pembelaan Memalukan Alex Pastoor, Pandai Bersilat Lidah Tutupi Kebobrokan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
-
Dana Korupsi Rp13 T Dialokasikan untuk Beasiswa, Purbaya: Disalurkan Tahun Depan
Terkini
-
Saldo Gratis ShopeePay Kembali Hadir! Cek Cara Klaimnya Sebelum Kehabisan!
-
Likuiditas Kuat, BRI Siap Perluas Akses Pembiayaan Rumah Bersubsidi Hingga ke Pelosok Indonesia
-
BRI Dorong UMKM Naik Kelas, Datik Batik Jadi Bukti Nyata Dampak Positif BRIncubator
-
Cara Cepat Dapat Saldo ShopeePay Gratis Rp2,5 Juta, Cuma Klik Link Ini!
-
Menikmati Sambal Mentah Mak Senah Warga Suku Akit Kepulauan Meranti