SuaraRiau.id - Upaya Polres Siak untuk kelancaran Pilkada serentak 2024 terus dilakukan. Bukan hanya bicara keamanan dan ketertiban proses Pilkada hingga hari pencoblosan.
Polres Siak juga mensiasati kejadian alam seperti banjir yang dianggap berpotensi menghambat jalannya pesta demokrasi lima tahunan itu.
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi mengatakan, pada hari pencoblosan diperkirakan menjadi puncak hujan yang cukup tinggi.
Untuk itu, sambung AKBP Asep, penting bagi pihaknya memetakan tempat pemungutan suara (TPS) yang berada di wilayah berpotensi banjir.
"Tidak tertutup kemungkinan ada beberapa wilayah di Kabupaten Siak akan terdampak banjir dan kita harus sudah menyiapkan segala sesuatunya dari sekarang sehingga ini tidak menjadi kendala yang menghambat jalannya Pilkada," ucap AKBP Asep.
Ditambahkan AKBP Asep, seluruh pihak harus sudah mulai memetakan dan merencanakan apa saja yang akan dilakukan dan dibutuhkan agar semua berjalan dengan aman dan lancar.
"Salah satu upaya yang akan kami lakukan dengan memindahkan lokasi TPS yang berpotensi terdampak banjir," sebutnya.
Sementara itu, Pjs Bupati Siak Indra menyampaikan apel ini merupakan bentuk kesiapsiagaan penting dalam meningkatkan kesiagaan seluruh pihak apabila terjadi bencana di Kabupaten Siak.
"Ini merupakan kolaborasi semua pihak dalam melakukan penanganan bencarna di Kabupaten Siak nanti nya," ujar Indra.
Baca Juga: Cooling System Pilkada, Ini Ajakan Kapolres Siak untuk Para Pemuda
Disampaikannya, curah hujan di Kabupaten Siak khususnya semakin meningkat yang berdampak dengan meningkatnya debit air.
"Berdasarkan pengamatan BMKG kita sudah memasuki musim penghujan untuk beberapa bulan ke depan," sebutnya.
Untuk menanggulangi dan mencegah bencana banjir sudah dibentuk Satgas, dan beberapa uapaya telah dilakukan untuk antisipasi terjadi nya bencana banjir atau lainnya.
Hal senada diungkapkan Dandim 0322 Siak Letkol Arh Riyanto, ia menekankan kalau prediksi ini terjadi akan menjadi kerjaan tambahan untuk semua pihak terkait.
"Untuk itu kita harus siap dalam segala hal baik personil maupun peralatan agar semua dapat ditangani sesuai harapan," kata Letkol Arh Riyanto.
Kontributor : Alfat Handri
Berita Terkait
-
Jadi Penyebab Banjir di Jati Padang, Pramono Minta Tanggul Baswedan Segera Diperbaiki
-
Jakarta Siaga 25 Hari ke Depan! Waspada Cuaca Ekstrem dan Banjir Mengintai
-
Detik-detik Tanggul Baswedan Jebol, Warga Jati Padang: Kayak Tsunami Airnya Langsung Woosh!
-
Warga Jati Padang Mengeluh Belum Dapat Bantuan Usai Banjir, Pemerintah ke Mana?
-
Tanggul Baswedan Jebol, Lima RT di Jati Padang Terendam Banjir Hingga 1,5 Meter
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
-
6 Mobil Bekas di Bawah 70 Juta untuk Keluarga, Efisien Dipakai Harian
-
Event USS 2025 JICC Didukung BRI dan BRImo: Nikmati Gaya Hidup, Seni, dan Sneakers
-
5 Mobil Legendaris Dikenal Bandel di Bawah 50 Juta, Bekasnya Masih Jadi Incaran
-
Gegara Hotspot Wifi, Pria Habisi Rekan lalu Mayat Dikubur Ditutup Terpal di Siak