SuaraRiau.id - Kasus dugaan penganiayaan terhadap siswi SMP, A (13) yang dilakukan wanita berinisial U (16) di Kecamatan Kubu, Rokan Hilir menjadi perhatian pihak kepolisian setempat.
Video penganiayaan tersebut viral di media sosial.
"Lima saksi yang berada di tempat kejadian telah dipanggil untuk dimintai keterangan. Suami U berinisial P juga sudah. Dalam waktu dekat akan kita lakukan gelar perkara," ujar Kaniteskrim Polsek Kubu Bripka Hardiansyah kepada Antara, Rabu (7/8/2024).
Selain itu, lantaran korban maupun terduga pelaku masih di bawah umur, penanganan perkara akan dilimpahkan ke unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Rokan Hilir.
Bripka Hardiansyah membenarkan U memang masih berusia 16 tahun. Hal ini diketahui dari kartu keluarga miliknya.
Perempuan tersebut diketahui lahir pada 2008, namun sudah menikah dengan P dan melahirkan seorang anak.
"Masih kategori anak. Kemungkinan akan ditangani oleh unit PPA Polres Rokan Hilir," terang dia.
Sebelumnya diberitakan, video yang menampilkan seorang wanita menampar bocah perempuan di Kecamatan Kubu, Rokan Hilir viral di media sosial.
Aksi tak terpuji itu juga disaksikan sejumlah orang yang diduga rekan-rekan korban. Akibat pukulan dan tamparan itu mengakibatkan bibir korban terluka hingga berdarah.
Baca Juga: Viral Wanita Aniaya Siswi SMP di Rokan Hilir, Ini Kronologinya
Setelah ditelusuri, diketahui korban dugaan penganiayaan tersebut ialah seorang bocah SMP berinisial A (13). Tamparan bertubi-tubi diterimanya dari U (16).
Terduga pelaku U menuduh korban ingin merebut suaminya, P. Korban mengaku peristiwa tersebut terjadi pada awal Juli lalu.
Ia yang awalnya pergi dengan temannya, diajak ke arah SMA 3 Kubu. Sesampai di sana, ia tak menyangka akan menerima bentakan hingga pukulan dari U.
Melihat hal tersebut, temannya pun mengambil video secara sembunyi-sembunyi.
"Tak cuma U, temannya juga ikut mukulin," jelas korban dikonfirmasi Antara, Selasa (6/8/2024).
Selain itu, A yang masih duduk di bangku kelas 3 SMP ini mengaku juga tidak mengetahui bahwa P sudah memiliki istri dan anak. Sehingga ia pun tak menyangka tiba-tiba U mempermasalahkan hal tersebut.
Berita Terkait
-
Kursi Melayang, Perut Ditendang: Ketua DPRD Soppeng Dipolisikan ASN Gegara Penempatan Sopir
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Karir Ambyar! Brigadir YAAS Dipecat Polda Kepri Usai Aniaya Calon Istri yang Hamil
-
Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Ketika Luka Menjadi Kekuatan!
-
LPSK Puji Oditur Militer: 22 Senior Penganiaya Prada Lucky Dituntut Bayar Ganti Rugi Rp1,6 Miliar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Pembebasan Lahan untuk Flyover Garuda Sakti Pekanbaru Dimulai Tahun Ini
-
Harga Sawit Mitra Plasma Riau Mengalami Kenaikan, Ini Daftar Lengkapnya
-
5 Mobil Bekas Ternyaman untuk Penumpang Lansia, Fitur Keselamatan Lengkap
-
Dua Orang Meninggal dalam Kecelakaan Mobil Masuk Kanal di Pelalawan
-
5 Mobil Matic Bekas 50 Jutaan Mudah Dikendarai dan Bandel untuk Pemula