SuaraRiau.id - Pasangan H Bistamam-Jhony Charles mendapat rekomendasi DPP Partai NasDem untuk bertarung di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil), Selasa (9/7/2024).
Ketua DPP NasDem, Willy Aditya usai memberikan surat rekomendasi menyampaikan agar pasangan tersebut tetap mengedepankan kepentingan masyarakat, mampu memberikan yang terbaik bagi Rokan Hilir, dan tetap jaga kebersamaan dalam menjalankan amanah nantinya.
"Figur H Bistamam bukanlah orang baru di Rokan Hilir, ketokohan dan relasi sosialnya dengan masyarakat di Rokan hilir sudah tidak diragukan lagi," ucapnya.
Selain itu, menurut Willy, Bistamam juga merupakan sosok yang sangat dikagumi dan dekat dengan masyarakat transmigrasi di Rokan Hilir sampai dirinya disebut sebagai Bapak Transmigrasi di kabupaten itu.
"Sosok ini (Bistamam) dianggap lebih baik sebagai pemimpin Rokan hilir ke depan," terang dia.
Willy juga mengatakan, sosok Jhoni Charles juga tidak kalah menarik. Putra dari H Cupak (H Syamsul Affandi), keponakan dari Asnur Affandi, dan Hj Nurliah ini memiliki latar belakang pendidikan yang sangat bagus.
"Beliau lulusan luar negeri dan memiliki integritas serta kepedulian terhadap daerah, keinginannya untuk mengabdi dan berbuat bagi Rokan hilir menjadi dorongan baginya untuk mendampingi H Bistamam dalam memimpin Rokan Hilir ke depan," ungkap dia.
Sementara itu, H Bistamam mengungkapkan jika pihaknya juga sudah menjalin komunikasi intens dengan Partai Hanura, Demokrat, PAN, PSI dan PKB.
"Karena Partai NasDem hanya memiliki 5 kursi pada Pileg 2024 lalu, sehingga masih membutuhkan tambahan 4 kursi untuk bisa berlayar," tegasnya.
Baca Juga: Terbit Aturan PKPU Baru, Bupati Alfedri Bisa Melenggang ke Pilkada Siak 2024
Terpisah, Ketua Bappilu Riau, Dedi menyampaikan, hingga saat ini, Partai NasDem telah mengeluarkan dan menyerahkan rekomendasi bagi bakal calon kepala daerah di Riau di 7 kabupaten/kota, yaitu, Dumai, Meranti, Rokan Hilir, Rokan Hulu, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir,Bengkalis dan Kuansing, dan yang masih berproses Pekanbaru, Kampar, Siak dan Pelalawan.
Selengkapnya baca Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.
Berita Terkait
-
Ketua Komisi II DPR RI Tak Setuju Usulan Penghapusan Ambang Batas Parlemen: Izinkan Kami Nanti...
-
Buka Rakernas Hari Ini, PSI Bakal Umumkan Kader-kader Baru, Salah Satunya Bekas Elit NasDem?
-
Rusdi Masse Mundur, NasDem Siapkan Pengganti Pimpinan Komisi III dan Tunjuk Ketua DPW Baru
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
Rusdi Masse Dikabarkan Mundur dari NasDem, Bakal Merapat ke PSI?
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapkan SDM Unggul, BRI Resmi Luncurkan BFLP Specialist 2026
-
PNM Optimis Pemberdayaan Jadi Penguat Usaha Ultra Mikro
-
Awal 2026, Karhutla Sudah Terjadi di 10 Kabupaten/Kota Riau
-
5 City Car Bekas Murah untuk Guru Honorer, Pajak Ringan dan Efisien
-
Honda Jazz atau Toyota Yaris? Mobil Bekas Stylish Pilihan Anak Muda