SuaraRiau.id - Hari Jadi Pekanbaru ke-240 diramaikan dengan beberapa aktivitas perayaan. Salah satunya, layanan gratis naik Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP).
Kepala Dinas Perhubungan Pekanbaru Yuliarso menyatakan Pemkot menggratiskan bus Trans Metro selama tiga hari tanggal 22, 23 hingga 24 Juni besok.
"Kami gratiskan untuk seluruh pengguna bus TMP pada momen HUT Pekanbaru ke- 240," ujarnya, Sabtu (22/6/2024).
Yuliarso menyampaikan jika layanan ini juga untuk memberi kemudahan kepada masyarakat yang setiap harinya menjadi pengguna jasa layanan bus tersebut.
Baca Juga: Tiap Hari Iuran Dipungut, Sampah di Sekitar Kantor Gubernur Riau Tak Diangkut
Dia mengungkapkan, warga bisa mengakses angkutan massal tersebut secara cuma-cuma di seluruh koridor bus TMP yang ada di Kota Pekanbaru.
"Untuk layanan gratis hanya selama tiga hari saja, jadi bisa memanfaatkannya pada akhir pekan ini. Total ada 40 unit bus yang melayani masyarakat," terang Yuliarso.
Diketahui, puluhan unit bus ini melayani untuk semua koridor tujuan dari pagi sampai berakhirnya jam operasional TMP, di antaranya Koridor 1A MPP-Bandara SSK II, Koridor 02 Terminal BRPS-Kulim dan Koridor 03 Awal Bros-UIN Panam.
Kemudian, Koridor 4A Ramayana-Tangor, Koridor 4B MPP-BRPS, Koridor 4C MPP Kantor Tenayan dan Koridor 8A MPP-Unilak. Koridor Pandau-Ramayana. Para penumpang bus TMP hanya tinggal datang ke Halte Bus TMP untuk menjangkau sejumlah rute tersebut.
Baca Juga: Dear Pencari Kerja, Ini Daftar 42 Perusahaan di Pekanbaru Job Fair 2024
Berita Terkait
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Viral Bocah SD Rela Tak Santap Menu Makan Siang Gratis Demi Ibunya, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
60 Link Twibbon Hari Guru 2024 Desain Estetik Cocok Buat di Medsos!
-
Pamerkan Makan Gratis di SMK Kejuruan, Warganet Tanya Kapan Sampai ke Pelosok?
-
5 Rekomendasi Sabun Pemutih Badan, Kulit Cerah dan Sehat
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya