Scroll untuk membaca artikel
Eko Faizin
Kamis, 18 April 2024 | 14:35 WIB
Jalan Tol Bangkinang-Pangkalan di Riau. [Dok.Antara]

SuaraRiau.id - Jalan Tol Bangkinang-13 Koto Kampar (Tanjung Alai) akhirnya resmi ditutup kembali pada Rabu (17/4/2024) sekitar pukul 17.00 WIB setelah melayani arus mudik dan balik Idul Fitri. 

Kepala Bidang Pengembangan dan Keselamatan Dinas Perhubungan Kampar, Yurisdian mengatakan jika jalan bebas hambatan itu sudah memperpanjang fungsionalnya hingga Rabu kemarin.

“Fungsional Tol Bangkinang-13 Koto Kampar sudah diperpanjang hingga 17 April 2024. Dan resmi ditutup kembali," ungkapnya, Rabu (17/4/2024).

Sebelumnya, Yurisdian menjelaskan bahwa perpanjangan fungsionalnya dilakukan untuk meningkatkan pelayanan bagi pengguna jalan tol.

"Perpanjangan ini kita lakukan guna peningkatan layanan kepada masyarakat pengguna jalan tol agar lebih lancar diperjalanan," jelasnya.

Lebih lanjut, Yusrisdian mengingatkan agar pengguna jalan tol selalu berhati-hati dalam mengendarai dan tingkatkan keselamatan sehingga sampai ke tujuan dengan selamat.

"Jika lelah, silahkan beristirahat di rest area yang ada dan kami juga mengingatkan jangan dipaksakan mengendarai di saat lelah karena sangat berbahaya dan utamakan keselamatan baik itu penumpang maupun keluarga," pesannya. 

Load More