SuaraRiau.id - Tarif Tol Pekanbaru-Dumai segera mengalami kenaikan di tengah kondisi ekonomi masyarakat yang mengalami masa sulit karena harga kebutuhan bahan pokok yang melonjak.
Menurut Anggota Komisi I DPRD Riau Mardianto Manan seharusnya pemerintah tak menaikkan tarif tol saat harga bahan pokok sedang tinggi.
"Memang pemerintah sudah mengkalkulasikan dan menghitung (tarif) ini. Harusnya pemerintah jangan menaikkan di tengah kebutuhan ekonomi yang sedang sempit ini, dalam masa transisi ini agak riskan untuk menaikkan tarif tol," katanya dikutip dari Antara, Rabu (6/3/2024).
Mardianto menjelaskan jika ekonomi pemerintah saat ini juga sedang dalam masa transisi baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.
Dia menyebut apabila permintaan kenaikan datang dari pihak pengelola tol, harusnya pemerintah bisa mempertimbangkan kembali sebab izin kenaikan tarif jalan tol memang berada di tangan pemerintah pusat tepatnya Kementerian PUPR.
"Saya tidak tahu apakah pemerintah terintervensi oleh pengusaha atau pihak ketiga, makanya dinaikkan pada masa-masa ini. Makanya peran pemerintah harus ada pada pihak ketiga bisa mengatur harga," terang dia.
Diketahui, aturan kenaikan tarif tol tersebut tertuang dalam Keputusan Menteri PUPR Nomor 415/2024 Tentang Penyesuaian Tarif Tol pada Ruas Tol Pekanbaru-Dumai, yang diteken Menteri PUPR Basuki Hadimuljono pada 19 Februari 2024.
Kenaikan tarif tol naik sebesar Rp53.000 untuk kendaraan kecil, atau golongan I. Dari sebelumnya bagi kendaraan yang melintasi jalan tol dari Pekanbaru menuju Dumai atau sebaliknya sebesar Rp118.500, menjadi Rp171.500.Kemudian untuk kendaraan Golongan II sebesar Rp257.000, Golongan III Rp257.000, Golongan IV dan V Rp343 ribu.
Namun saat ini aturan tersebut masih belum diberlakukan, untuk jadwal pemberlakuan akan diinformasikan oleh PT Hutama Karya. (Antara)
Berita Terkait
-
Harga Bawang Merah, Beras, Telur dan Ayam Naik! Cek Update Kebutuhan Pokok Terbaru
-
Siap-Siap! Tarif Tol Cipali Bakal Naik, Cek Daftarnya
-
Tarif Tol Jakarta-Tangerang Ruas Tomang-Tangerang Barat-Cikupa Bakal Naik, Ini Besarannya
-
Harga Kebutuhan Pokok Makin Mahal Daya Beli Masyarakat Makin Lesu
-
Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Naik Mulai Hari Ini, Cek Besarannya di Sini!
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Jelang Pencoblosan, Kapolres Ajak Semua Paslon Pilkada Siak Olahraga Bersama
-
Beli Rumah Lebih Mudah, Ayo ke KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya