SuaraRiau.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Pekanbaru mengaku telah menindak puluhan oknum juru parkir (jukir) nakal yang bertugas di sejumlah titik wilayah tersebut. Para tukang parkir ini ditindak karena tidak memberikan pelayanan secara baik kepada masyarakat.
UPT Perparkiran Dishub Pekanbaru mencatat ada sekitar 30 oknum juru parkir nakal yang ditindak petugas sepanjang tahun 2023.
"Sepanjang tahun 2023, kami tindak sekitar 30 oknum jukir yang membandel," kata Kepala UPT Perparkiran, Radinal Munandar, Selasa (9/1/2024).
Tukang parkir bermasalah tersebut juga diberikan sanksi berupa teguran hingga pernyataan untuk tidak lagi mengulangi perbuatan.
Radinal menjelaskan bahwa puluhan oknum jukir nakal ini melakukan perbuatan yang beragam yang tidak sesuai dengan standar pelayanan minimal (SPM). Namun, perbuatan mereka masih dalam kategori kesalahan yang tidak berat.
Mayoritas mereka ditindak lantaran tidak memberikan karcis kepada masyarakat, ada ada juga yang kedapatan tidak menggunakan atribut lengkap.
"Terus yang mata jukir melotot ke masyarakat itu, tidak ramah. Masih kategori pelanggaran ringan lah. Tapi walaupun demikian, pelayanan harus diberikan yang terbaik," sebut Radinal.
Pihaknya pun meminta kepada seluruh jukir agar memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Tahun kemarin juga sudah kita beri buku saku kepada jukir. Melalui buku saku itu mereka juga bisa mempelajari dan menerapkan bagaimana pelayanan yang baik," ungkapnya.
Masyarakat juga dipersilahkan untuk melaporkan atau mengadukan jika menemukan juru parkir nakal. Masyarakat bisa melaporkan ke call center atau Instagram UPT perparkiran Pekanbaru.
"Ketika masyarakat memberikan pengaduan, kami siap menindaklanjuti pengaduan tersebut. Dihari yang sama, tetap kita lanjuti. Karena itu juga bagian dari pelayanan UPT Perparkiran ke masyarakat," tegas Radinal.
Tag
Berita Terkait
-
Tarif Transjakarta Bakal Naik? Pemprov DKI Ungkap Fakta di Balik Murahnya Ongkos
-
Ngeri! Teror Air Keras Pelaku Tawuran di Jaktim, Tukang Parkir Warkop jadi Sasaran
-
Disiram Air Keras Saat Melerai Tawuran, Juru Parkir di Pulogebang Jadi Korban Kebrutalan Remaja
-
20 Menit Parkir Kena Rp100 Ribu, Aksi Tukang Parkir di Bogor Viral
-
Berkaca dari Kasus yang Dialami Sule, Apakah Dishub Bisa Menilang Pengendara?
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
UAS soal Kabar Gubernur Wahid Terjaring OTT KPK: Hanya Dimintai Keterangan
-
Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
-
Profil Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Terjaring OTT KPK
-
Gubernur Riau Abdul Wahid Terjaring OTT KPK di Pekanbaru
-
KPK Dikabarkan Lakukan OTT Sejumlah Pejabat di Riau