SuaraRiau.id - Meski menjalani perawatan intensif, Zhafirah Zahrim Febrina (19) meninggal dunia karena luka bakar yang dialaminya akibat erupsi Gunung Marapi.
Informasi yang dihimpun, Zhafirah mengalami luka bakar sebesar 70 persen. Dirinya dirawat di RSUP M Djamil Padang, selama 13 hari.
Pihak medis telah menyiapkan tim dokter dan memberikan perawatan intensif untuk mengatasi luka bakar yang dialaminya. Namun sayangnya Zhafirah menghembuskan nafas terakhirnya pada Minggu sore kemarin.
Sosok Zhafirah Zahrim Febrina
Zhafirah Zahrim Febrina adalah seorang mahasiswa jurusan Teknik Sipil di Politeknik Negeri Padang.
Dilihat dari akun TikToknya, wanita yang akrab disapa dengan nama Fe ini juga merupakan sosok pecinta alam. Hal ini terlihat dari video yang dibagikannya saat sedang mengenakan seragam mahasiswa pecinta alam (Mapala) di kampusnya.
Selain aktif dalam organisasi pecinta alam, Zhafirah ternyata seorang atlet pencak silat. Hal ini terlihat dari fotonya saat bertanding pencak silat. Namun, informasi lebih lanjut tentang dirinya masih terbatas karena akun Instagramnya dikunci.
Video Zhafirah saat berada di Gunung Marapi sempat viral di media sosial (medsos). Dalam video tersebut, korban yang tubuhnya dipenuhi abu vulkanik meminta tolong kepada orang tuanya.
Berita Terkait
-
Potret Dampak banjir bandang susulan di Maninjau
-
Soal Warga Aceh Kibarkan Bendera Putih, Sosiolog Dr. Okky: Presiden Seolah Bersembunyi
-
Pensiunan Guru di Sumbar Tewas Bersimbah Darah Usai Salat Subuh
-
Persija Kirim Pesan Kemanusiaan ke Sumbar Jelang Duel Kontra Semen Padang
-
Prabowo Kembali Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Sumatera Barat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Optimistis 2026, BRI Tegaskan Keyakinan pada Transformasi dan Strategi Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Berpihak pada UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Bakal Mampu Tumbuh dalam Jangka Panjang
-
Percepat Pemulihan Pascabencana, Pembangunan Huntara Dimulai 24 Desember 2025
-
5 City Car Bekas di Bawah 50 Juta: Gesit di Jalan Sempit, Terbaik buat Warga Kota
-
Ajudan Sekwan DPRD Pekanbaru Terseret Korupsi, 38 Stempel Jadi Bukti