SuaraRiau.id - Sejumlah perwakilan masyarakat menyerahkan rekomendasi terkait calon Pj Gubernur Riau yang diminta Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Setelah Forum Komunikasi Pemuka Masyarakat Riau (FKPMR), kini Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau mengusulkan kandidat Pj Gubernur Riau ke DPRD Riau, Jumat (1/12/2023).
Ada tiga nama calon Pj Gubernur yang diusulkan MUI Riau yaitu Sekda Riau SF Hariyanto, Rektor Universitas Riau (Unri) Sri Indarti serta Rektor Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau Khairunnas Rajab.
Ketua Umum MUI Riau, Ilyas Husti menjelaskan jika ketiga calon yang direkomendasikan itu memenuhi syarat yang ditetapkan secara administrasi.
"Tiga nama ini, dilihat dari syarat, administrasi, domisili serta pemahaman soal Riau, sudah memenuhi kriteria. Hal ini menjadi penting untuk keberlangsungan dan kelanjutan pembangunan Riau," kata Ilyas Husti dikutip dari Antara, Jumat (1/12/2023).
Kriteria yang tak kalah penting calon Pj Gubernur Riau harus benar-benar paham tentang demografi Riau secara budaya, sosial termasuk birokrasi.
Dia meminta agar calon Pj Gubernur bukan hanya orang yang berasal dari Riau. Tapi harus yang berdomisili dengan berbagai pengalaman di Riau.
Dikhawatirkan apabila orang Riau yang pengalamannya di luar Riau maka akan beradaptasi terlebih dahulu dengan kebijakan yang tentu akan memakan waktu.
"Harus yang memang matang dalam berbagai pengalaman, jadi ketika duduk menjadi Pj Gubri nanti, sudah langsung bisa memutuskan apa yang harus dilakukan. Makanya kami perlu menekankan bukan cuma orang Riau yang paham dengan daerahnya sendiri. Tapi berdomisili disini," jelas Ilyas.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho menyambut baik usulan nama-nama calon Pj Gubernur yang disampaikan MUI Riau.
Berita Terkait
-
Hana Hanifah Apa Sudah Menikah? Sosoknya Kembali Disorot Usai Terseret Korupsi DPRD Riau
-
Kronologi Kasus Korupsi yang Menyeret Hana Hanifah, Nikmati Uang Haram Rp 900 Juta
-
Rekam Jejak Hana Hanifah: Dulu Tersandung Prostitusi, Cerai Sebulan Nikah hingga Terjerat Korupsi DPRD Riau!
-
Profil Hana Hanifah, Diduga Terima Dana Korupsi DPRD Riau
-
Rahman Hadi
Tag
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Ngegaspol, Naik Tinggi Lagi Hari Ini
-
Rahasia Mudik Lebaran Lancar: Tips Pesan Tiket Bus Sinar Jaya Online Tanpa Ribet!
-
Dompet Aman, Perut Kenyang: 7 Rekomendasi Bukber Hemat di Jogja
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
Terkini
-
Didukung BRI, Cokelat Ndalem Sukses Pasarkan Produknya ke Luar Negeri
-
Bukti Dugaan Bagi-bagi Uang Paslon 03 Diserahkan Warga ke Bawaslu Siak
-
Kasus Korupsi Dana Bencana, Eks Kepala BPBD Siak Dituntut 7 Tahun Penjara
-
Mudik Aman Sampai Tujuan: BRI Group Berangkatkan 8.482 Pemudik di Lebaran 2025
-
BRI Group Berikan 100.000 Paket Sembako dan Santunan kepada Anak Yatim Piatu Selama Ramadan