SuaraRiau.id - Kebakaran terjadi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 83 Pekanbaru pada Selasa (17/10/2023)sekitar pukul 23.20 WIB.
Dari pantauan, kepulan api dan asap hitam nampak menyelimuti bangunan yang terletak di Jalan Pontianak, Kelurahan Tangkerang Utara, Kecamatan Bukitraya tersebut.
Pemadam Kebakaran (Damkar) Pekanbaru dibantu dengan mobil Water Canon Polda Riau turun ke lokasi memadamkan api.
"Ada 9 unit mobil pemadam kebakaran, 1 mobil rescue ditambahkan 1 mobil Water Canon milik Polda Riau," ujar Kasi Ops Damkar Pekanbaru, Fahriansyah dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (18/10/2023) dini hari.
Fahriansyah menjelaskan bahwa dirinya mendapat informasi awal kebakaran ini setelah adanya laporan dari warga kepada Dinas Damkar.
"Dugaan sementara api berasal dari kabel putus dan menyambar daun pohon yang ada dekat bangunan aula dan membakar gedung sekolah tersebut," terang Fahriansyah.
Terkait kesulitan yang dialami oleh tim, Fahriansyah menyebutkan yakni struktur bangunan atap sekolah yang melancong ke atas membuat petugas harus memastikan api benar-benar padam.
"Yang terbakar hanya lantai dua, kalau lantai satu saya pastikan tidak ada yang terbakar. Jadi yang hangus terbakar ada aula dan 3 ruangan kelas lainnya," katanya.
Fahriansyah menyebut jika api berhasil dijinakkan dengan waktu 15-20 menit.
"Untuk korban jiwa tidak ada," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Dalam Sehari Terjadi 10 Karhutla di Lampung Selatan
-
Kebakaran Warung di Perbatasan Surabaya-Gresik, Lalu Lintas Macet
-
Kabut Asap Masih Selimuti Pekanbaru, Kualitas Udara Kembali ke Level Tidak Sehat
-
3 Rumah di Malang Terbakar, Diduga Gegara Putung Rokok
-
Sejumlah Rumah Di Sumur Batu Kemayoran Terbakar, 17 Mobil Damkar Dikerahkan
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Khusus Siang Ini, Dapatkan Kejutan Senilai Rp380 Ribu
-
Viral Diduga Maling di Pekanbaru Dilempar dari Atap, Polisi Ungkap Kondisinya
-
Warga Dumai Panik Dengar Ledakan Kilang Minyak Pertamina, Ada yang Ungsikan Keluarga
-
Sejarah Kilang Minyak Pertamina di Dumai, Kini Kembali Terbakar
-
Kilang Minyak Dumai Meledak, Pertamina Fokus Pemadaman