SuaraRiau.id - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) kembali menggelar ajang komunikasi tahunan dengan mitra kerja yakni Vendor Day PHR 2023, Rabu, (4/10/2023) di Pekanbaru. Pada kegiatan yang diikuti 420 perusahaan mitra kerja ini, PHR menunjuk empat perusahaan mitra kerja terbaik dengan empat kategori berbeda.
Adapun empat perusahaan yang menerima Vendor Recognition Award PHR 2023 yakni, PT Trihasco Utama Inspeksi sebagai mitra kerja dengan kinerja Contractor Health Environment Safety Management (CHESM) terbaik kategori risiko menengah. Kemudian PT Lerindro Internasional sebagai mitra kerja dengan CHESM terbaik kategori risiko tinggi.
Sementara, untuk mitra kerja dengan kinerja capaian realisasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) diraih PT Radiant Utama Interisco, TBK. Sedangkan mitra kerja dengan kinerja ketepatan waktu pengiriman barang terbaik diterima PT Mitra Galperti.
Penyerahan penghargaan disaksikan langsung oleh pemangku kepentingan seperti Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Supardi, Kepala Dinas ESDM Riau Evarefita, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Imron Rosyadi dan Kepala Perwakilan SKK Migas Sumbagut Rikky Rahmat Firdaus.
HSE Manager PT Lerindro Internasional Andri Juniko mengaku sangat bangga dan bersyukur menerima penghargaan CHESM terbaik kategori risiko tinggi dari PHR. Ini menjadi momentum bersejarah bagi perusahaannya untuk memacu semangat para pekerja agar bekerja lebih baik lagi.
“Tentunya sangat senang dan bangga karena kita tahu PHR memiliki standar yang sangat tinggi untuk HSE. Memang tidak mudah bisa mendapatkan sertifikasi CHESM dengan standar yang tinggi. Ketika kami mendapat penghargaan oleh PHR tentunya ini menjadi sejarah bagi Perusahaan agar bisa bekerja lebih baik lagi,” ujarnnya.
Dalam penerapan CHESM ini, kata Andri, perusahaannya senantiasa mengikuti prosedur yang sudah ditentukan oleh PHR. Standar CHESM yang cukup tinggi di PHR justru menambah pengalaman dan ilmu bagi para pekerja perusahaan mitra kerja di bidang HSE supaya bekerja denga aman dan selamat.
“PHR memiliki standar yang kadang tidak dimiliki oleh KKKS lain, pastinya ada ilmu dan pengalaman yang bertambah. Contohnya adalah terkait verifikasi dan validasi sehingga itu sangat membantu dan memastikan bahwa pelaksanaan CHSEM di lapangan berjalan dengan baik,” paparnya.
Sementara itu, Manager Project PT Trihasco Utama Inspeksi Indra Bayu Baskara mengatakan, penerapan CHSEM sudah menjadi komitmen perusahaannya dalam bekerja.
“Alhamdulillah bangga atas pencapaian ini. Ini merupakan kerja keras tim di project dan corporate. Ini tidak bisa dicapai dari satu sisi saja perlu ada sinergi. Untuk pemenuhan aspek-aspek di CHESM ini kami mempersiapkannya secara terintegrasi dari semua pihak dan stakeholder,” tuturnya.
Perusahaan ini sudah tiga tahun bermitra dengan PHR dalam bidang inspeksi dan penyediaan main power. Standar CHESM yang cukup tinggi, terus mendorong perusahaan untuk bekerja lebih baik.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bisa Jadi Pusat Wisata dan Edukasi, Ini Peran Penting Ekoriparian UMRI yang Dibangun PHR
-
Kiat Peningkatan Kapasitas UMKM Agar Naik Kelas ala Pemuda RiyoLC PHR
-
Lewat RiyoLC PHR, Empat Pemuda Riau Inisiasi Bisnis Ramah Lingkungan
-
Sumbangsih PHR untuk Negeri, Dua Tahun Pascaalih Kelola Blok Rokan
-
Kisah Nuraini, Anak Nelayan Sungai Rokan Raih Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Rekomendasi HP Murah Rp1 Jutaan RAM 6 GB: Kamera 50 MP, Baterai Super Awet
-
Rumit! Ini Skenario Semen Padang, Barito Putera dan PSS Sleman Lolos Degradasi
-
Comeback Bela Timnas Indonesia, 10 Keunggulan Stefano Lilipaly
-
Harga Bitcoin Diramal Tembus USD 250.000, Robert Kiyosaki: Beli yang Banyak, Jangan Jual
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Riau Dimulai Hari Ini hingga 19 Agustus 2025
Terkini
-
Pemutihan Pajak Kendaraan Riau Dimulai Hari Ini hingga 19 Agustus 2025
-
3 Link DANA Kaget Bernilai Rp395 Ribu, Semoga Menjadi Keberuntunganmu
-
BRI Dukung Desa BRILiaN Hargobinangun Yogyakarta Ciptakan Sistem Sampah Digital dan UMKM Mandiri
-
3 Amplop DANA Kaget Hari Ini, Bantu Tutupi Biaya Keperluan Mendadak
-
Waspada Pancaroba, Sudah 392 Warga Pekanbaru Terjangkit DBD