SuaraRiau.id - Kabar gembira bagi pecinta sepakbola Tanah Air. Peringkat Indonesia naik tiga tingkat ke di ranking FIFA terbaru per Kamis (21/9/2023).
Berdasarkan laman resmi FIFA, Jumat (22/9/2023, Indonesia kini berada di peringkat 147 ranking FIFA dengan 1.052,87 poin. Setelah sebelumnya berdasarkan ranking FIFA per 20 Juli 2023 masih menduduki peringkat ke-150.
Indonesia naik tiga peringkat karena mendapatkan tambahan 5,41 poin. Torehan poin ini diraih ketika tim asuhan pelatih Shin Tae-yong itu menang 2-0 dari Turkmenistan pada ajang FIFA Matchday edisi September, tepatnya 8 September lalu yang dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Saat itu, tim Garuda menang dua gol tanpa balas berkat gol dari Dendy Sulistyawan dan Egy Maulana Vikri.
Sementara itu, lawan yang dikalahkan Indonesia di FIFA Matchday, Turkmenistan, turun dua tingkat dari semula peringkat 138 ke 140 karena mendapatkan pengurangan 3,65 poin. Negara dari Asia Tengah itu kini mengoleksi 1.086,12 poin.
Indonesia berpeluang menambah poin dan kembali naik peringkat dalam waktu dekat. Hal ini dikarenakan Marc Klok dan kawan-kawan akan menjalani dua laga babak pertama kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober.
Indonesia akan menjamu Brunei Darussalam sebanyak dua kali dimana yang pertama digelar di Indonesia pada 12 Oktober dan kedua digelar di Brunei Darussalam pada 17 Oktober.
Sementara itu, pada posisi lima teratas peringkat FIFA edisi terbaru, Argentina, Prancis, Brasil, Inggris, dan Belgia tidak tergoyahkan.
Argentina yang menyandang status juara dunia mengokohkan diri sebagai pemuncak setelah mendapatkan tambahan 7,68 poin dan membuat poin mereka menjadi 1.851,41.
Lionel Messi dan kawan-kawan mendapatkan tambahan poin itu ketika menang dari dua laga di FIFA Matchday bulan September ketika mengalahkan Ekuador dengan skor 1-0 dan mengalahkan Bolivia dengan skor 3-0. (Antara)
Berita Terkait
-
Ranking FIFA September: Indonesia dan Filipina Negara ASEAN Paling Melejit
-
Ditekuk Taiwan, Netizen Bandingkan Indra Sjafri vs Shin Tae-yong: Taktik Bapuk Gambaran Indonesia Tanpa STY
-
Indra Sjafri Gagal Ikuti Jejak Shin Tae-yong, Main Tiki-Taka Tapi Ditekuk Taiwan
-
Update Ranking FIFA Terbaru: Lewati Negara Afrika, Timnas Indonesia Melonjak
-
Kim Pan-gon Diminta Seperti Shin Tae-yong, Dinilai Cocok Tangani Malaysia U-23 yang Baru Ditinggal Pelatih
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Sepatu Lari Terbaik untuk Pria dan Wanita, Perlindungan Ekstra Olahraga
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta untuk Keluarga 2025: Bandel, Bertenaga
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Terkenal Irit BBM, Cocok buat Warga Perkotaan
-
7 Mobil Bekas Pilihan Keluarga 2025, dari Fungsional hingga Punya Fitur Canggih
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 3 Baris Dikenal Andal, Cocok untuk Angkutan Keluarga