SuaraRiau.id - Aksi emak-emak kembali menjadi sorotan. Kali ini, emak-emak di Desa Rambah Muda, Kecamatan Rambah Hilir, Rokan Hulu, Riau.
Sejumlah emak-emak merobohkan dan membakar sebuah bangunan yang diduga warung remang-remang, Rabu (26/7/2023) lalu.
Hal ini diunggah oleh akun media sosial @txtdrriau, Jumat (28/7/2023). Pada video viral tersebut, tampak sebuah bangunan yang sudah dibakar.
Pengunggah menyebutkan bahwa aksi ini merupakan puncak dari kekesalan warga, terutama para ibu-ibu Desa Rambah Muda atas aktivitas yang dilakukan warung remang-remang tersebut.
Disebutkan juga bahwa pemilik warung sudah berjanji akan menutup tempat usahanya. Namun, janji itu tak kunjung ditepati oleh pemilik usaha.
Puncaknya, sebuah video yang menunjukkan aksi tidak senonoh antara pelayan dan pengunjung dari warung tersebut yang viral di media sosial membuat para warga geram.
Buntut dari aksi penggerebekan emak-emak ini, warung remang-remang itu lalu mendapat sanksi dari pihak berwajib.
Tim Satpol PP Rokan Hulu akhirnya membongkar warung remang-remang tersebut, usai dibakar oleh emak-emak Desa Rambah Muda.
Tampak beberapa barang seperti pengeras suara, sejumlah kursi dan barang-barang lainnya yang dikeluarkan dari bangunan dari anyaman bambu tersebut.
Unggahan ini mendapat berbagai tanggapan dari warganet di kolom komentar. Salah satunya disampaikan @wen***.
"Harus viral dulu ya baru ditindaklanjuti... Judulnya diantara senang dan sedih... Ibarat kerbau yang harus dicambuk untuk bekerja.. Tapi apapun itu bravo udh menutup tempat ini," tulisnya di kolom komentar.
"Satpol-PP wajib berterimakasih sama emak-emak setempat," timpal @her***.
"Klo udh trun mak2 kelarrr smua," sahut @dei***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Viral Video Maling Pagar di Medan 'Dikawal' Polisi, Begini Penjelasan Polisi
-
Emak-Emak di Palembang Terhipnotis Dengan Koin Emas Kuno, Perhiasan 6 Suku Raib
-
Viral Mobil Terjebak di Jalan Cor yang Masih Basah, Netizen Beri Komentar Menohok!
-
Bantu Seorang Pria Lewati Palang Pintu Kereta, Aksi Gadis Ini Dibanjiri Pujian Netizen
-
Breaking News: Emak-emak di Kota Makassar Terlibat Perang Kelompok, Ternyata Ini Penyebabnya
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
3 Model Honda Jazz Mulai 60 Jutaan, Cocok buat Mahasiswa dan Pekerja Muda
-
4 Mobil Bekas 30 Jutaan yang Layak Dibeli 2025: Vibes Lawas, Performa Berkelas
-
BRI Perkuat Ekosistem UMKM Modern Melalui Kolaborasi Teknologi, Pembiayaan, dan Riset di PRABU Expo
-
7 Mobil Matic di Bawah 50 Juta: Terbaik untuk Wanita, Cocok Dikendarai Mahasiswa
-
4 Mobil BMW Bekas di Bawah 50 Juta untuk Bapak-bapak dan Anak Muda