SuaraRiau.id - Kantor pengacara Titian Teras di Pekanbaru diduga dilempar bom molotov oleh orang tak dikenal (OTK) pada Rabu (10/5/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.
Akibatnya, sejumlah barang yang berada di kantor yang terletak di kawasan Jalan Arifin Ahmad tersebut terbakar dan rusak.
Diduga OTK melakukan aksinya lempar molotov melalui ventilasi atau lubang angin kantor. Hal itu diketahui lantaran lubang angin tersebut rusak.
Direktur Kantor Hukum Titian Teras, Adha Nuraya berharap pihak kepolisian cepat menangkap pelaku untuk mengetahui apa motif di balik dugaan pelemparan molotov itu.
"Hal ini merupakan salah satu bentuk tindak pidana yang harus ditindak tegas oleh aparat penegak hukum," ungkapnya.
Dia menyebut bahwa molotov tersebut merupakan botol plastik yang diisi cairan.
Adha pun mengungkap kronologi kejadian tersebut. Menurutnya, aksi lempar molotov itu diketahui saat saksi yang bernama Daniel mendengar bunyi ledakan dari ruangan bawah.
Saksi yang kebetulan tinggal di kantor itu lalu turun ke lantai satu untuk memastikan bunyi ledakan bersumber dari mana.
"Setelah dicari ternyata, ledakan tersebut dari ruangan kerja kantor," terang Adha.
Saat diketahui sumber ledakan, api rupanya mulai membakar ruangan kerja. Melihat kondisi tersebut, saksi bergegas mematikan api dan kemudian menghubungi Adha Nuraya.
Adha Nuraya mengaku sudah melaporkan kejadian yang dialami kantornya ke Polsek Bukitraya Pekanbaru.
"Pihak kepolisian sudah melakukan olah TKP, tadi (Kamis 11 Mei 2023)," ujar dia.
Berita Terkait
-
Lezatnya Bakso Lava Aisyah, Pilihan Tepat untuk Pencinta Kuliner Pekanbaru
-
Sensasi Martabak Sarang Tawon, Cita Rasa Unik di Pekanbaru
-
Masuk Babak Baru, Eks Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa Segera Diadili
-
Aksi Tolak RUU TNI Meluas, Gedung DPRD Kota Malang Terbakar
-
Banjir Terjang Pekanbaru, Rumbai Terparah, Ribuan Warga Mengungsi
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
-
Antara Pangan Instan dan Kampanye Sehat, Ironi Spanduk di Pasar Tradisional
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
Terkini
-
Silaturahmi ke Rumah Syamsuar, Gubri Wahid: Saya Minta Tunjuk Ajar
-
5 Tahun Tak Bisa Pulang, Bu Atun Bersyukur Ada Program Mudik Gratis dari BUMN
-
Gubri Abdul Wahid Ungkap Rencana Hadapi 'Badai' Efisiensi Anggaran
-
Polda Riau Ungkap Penyebab Penikaman Polisi hingga Berujung Maut
-
BRImo Siap Mendukung Transaksi Selama Libur Lebaran 2025 Seru dan Mudah!