SuaraRiau.id - Media sosial dihebohkan dengan kisah tiga orang lanjut usia (Lansia) pengidap disabilitas mental hidup dalam keterbatasan ekonomi dan makan bersama kambing.
Hal ini dibagikan dalam sebuah video singkat oleh akun media sosial @kabarnegri, Rabu (11/1/2022).
"Karena keterbatasan ekonomi, mereka hanya bisa makan nasi seadanya atau mie instan," tulis pengunggah di kolom caption.
Pada video viral tersebut, terlihat tiga orang lansia yang disebut sebagai penyandang disabilitas mental.
Tampak salah seorang lansia tersebut tengah menikmati makanan yang ditemani seekor kambing. Sesekali, tampak dirinya menyuapi kambing itu dengan makanan di piringnya.
"Baru pertama kali lihat mereka makan sama kambing," tulis pengunggah di video singkat tersebut.
Dua orang lainnya disorot saat menyantap mi instan. Salah satunya bahkan makan menggunakan gayung sebagai wadah makanannya.
"Mereka juga sering makan seadanya. Bahkan sering makan mi instan dari gayung," imbuhnya.
Tampak pula seorang perempuan dengan usia yang terlihat lebih muda tengah mengumpulkan rumput dan menyiapkan makanan untuk ketiganya.
Diketahui, perempuan tersebut adalah Yatmini, adik dari ketiga lansia tersebut.
"Meski alami keterbatasan ekonomi, Bu Yatmini, adik dari tiga disabilitas ini selalu berjuang supaya mereka bisa makan sesuap nasi," kata pengunggah.
Unggahan ini mengetuk hati warganet, seperti yang disampaikan @kho*** yang mendoakan keluarga lansia tersebut.
"Yang kaya gini bikin hidup saya terasa gak berguna, semoga tahun ini rezeki dilancarkan biar bisa berbuat baik pada mereka," ujarnya.
"Masihkah kalian mengeluh setelah melihat Vidio ini," imbuh @har***.
"Pemerintah pada buta ya blokkk," kata @hik***.
Kontributor : Anggun Alifah
Berita Terkait
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Viral Pengantin Dilantik Jadi Anggota KPPS di Atas Pelaminan Bikin Heboh
-
Viral Guru SMP Rekam Siswa Gambar Alis Pakai Spidol Berujung Didenda Rp100 Juta
-
Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Kendaraan Bertumpuk dan Ringsek
-
Langkah Pramono Agar Penyandang Disabilitas Miliki Hak Setara, Bakal Sediakan Latihan Kerja Hingga Siapkan Ini
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan