SuaraRiau.id - Timnas Meksiko gagal lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 meski mencatatkan kemenangan 2-1 atas Arab Saudi pada pertandingan terakhir Grup C di Stadion Lusail, Losail, Qatar, Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.
Kemenangan tipis Meksiko ini tidak cukup membawa skuad El Tri lolos ke babak 16 besar karena kalah selisih gol dari Polandia yang kalah dari Argentina dengan skor 0-2.
Meksiko sempat unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak oleh Henry Martin serta Luis Chavez, sebelum akhirnya Arab Saudi memperkecil ketertinggalan berkat Salem Aldawsari, demikian catatan FIFA.
Mendapatkan tiga poin, Meksiko menduduki peringkat ketiga klasemen akhir Grup C dengan torehan 4 poin dari dua laga, sedangkan Arab Saudi berada di posisi juru kunci dengan raihan 3 poin.
Pada pertandingan ini Meksiko mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 61 persen penguasaan bola serta melepaskan 26 tendangan yang 11 di antaranya tepat sasaran.
Di babak pertama, Arab Saudi mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu melalui tendangan penyerang Saleh Alshehri, akan tetapi bola masih bisa ditepis oleh kiper Meksiko Guillermo Ochoa.
Selanjutnya giliran Meksiko yang memberikan ancaman ke kotak penalti Arab Saudi ketika umpan silang Alexis Vega masih bisa ditinju keluar oleh kiper Arab Saudi Mohammed Alowais.
Meksiko di sisa babak pertama terus memberikan serangan ke lini pertahanan Arab Saudi, akan tetapi skor sama kuat 0-0 tetap bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Meksiko mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan mampu mencetak gol melalui tendangan Henry Martin memanfaatkan umpan Cesar Montes sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit ke-47.
Skuad asuhan Gerardo Martino tersebut semakin bersemangat untuk menambah gol dan berselang lima menit, Meksiko mampu menambah keunggulan melalui tendangan bebas Luis Chavez sehingga skor berubah menjadi 2-0.
Berita Terkait
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia U-17 2025, Mathew Baker Kirim Pesan Bermakna
-
Sejarah Terukir! Timnas U-17 Lolos Piala Dunia Lewat Jalur Kualifikasi!
-
2 Kekurangan Timnas Indonesia U-17, Wajib Diperhatikan untuk Piala Dunia U-17 2025
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Sepak Terjang Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot Imbas Viral Tahanan Dugem
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Harga Sawit Riau Nyungsep, Imbas Penjualan CPO Melemah
-
Kejutan Ratusan Ribu, Ambil Segera DANA Kaget Gratis buat Beli Token Listrik