SuaraRiau.id - Bangunan warga di Kampung Teluk Masjid, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak porak poranda dihantam puting beliung.
Perangkat Kampung Teluk Masjid Syafriko mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pukul 22.00 WIB. Pihaknya mulanya mendapat kabar itu dari kepala dusun setempat tentang terjadinya persitiwa yang menimpa warganya itu.
"kejadian jam 10 malam bang. Pagi tadi kami minta jumlah bangunan milik warga yang rusak akibat angin puting beliung tersebut," ungkap Syafriko melalui pesan Whatsapp, Kamis (10/11/2022).
Dikatakan Ricko, pihak desa juga sudah menghitung kerugian setiap masing-masing rumah dan bangunan milik warga yang terkena angin puting beliung.
"Kami sudah mendata berapa bangunan dan rumah yang rusak parah dan ringan. Saat ini kami terus berkoordinasi kepada pihak kecamatan agar bisa mendapatkan solusi bagi para korban yang terkena," kata Ricko.
Diperkiran, tambah Ricko, kerugian yang dialami warga akibat puting beliung mencapai ratusan juta rupiah.
"Kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. Dengan rincian 7 rumah warga, 2 bangunan sarang burung walet, dan 1 pangkalan gas LPG," ung Ricko.
Kendati demikian, Ricko bersyukur tidak ada korban jiwa atas peristiwa yang menimpa warganya tersebut.
"Alhamdulillah tak ada korban jiwa, kami juga bergerak cepat agar para korban mendapat solusi," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Siak, Syafriwal mengatakan pihaknya langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan monitoring dan pendataan agar segara bisa menurunkan bantuan.
"Kami ke lokasi dan melakukan monitoring dan pendataan agar segera para warga yang terkena musibah mendapat bantuan," kara Syafriwal.
Setelah dimonitoring, pihaknya bersama Dinas Sosial Kabupaten Siak akan segera menurunkan logistik untuk penanggulangan sementara.
"Setelah kami data nantinkami koordinasi dengan Dinsos Siak untuk bantuan logistik," ungkapnya.
Kontributor : Alfat Handri
Berita Terkait
-
Ribuan Warga 6 Kecamatan di Siak Terdampak Banjir, Ada Balita dan Anak Sekolah
-
Usai Diporak-porandakan Puting Beliung, PLN Pekalongan Mulai Pulihkan Jaringan Listrik
-
Puting Beliung Porak-porandakan Kajen Pekalongan, Sejumlah Kantor Pemerintah dan Puluhan Rumah Rusak
-
Banjir Melanda Dua Desa di Siak Kecil Bengkalis, Aktivitas Ekonomi Terganggu
-
Kamera Rekam Dua Harimau Teluk Lanus Siak, Umpan Perangkap Tinggal Tulang
Terpopuler
- Pemain Terbaik Liga 2: Saya Siap Gantikan Ole Romeny!
- 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Perlu Diparkir saat Lawan Malaysia
- Pemain Arsenal Mengaku Terbuka Bela Timnas Indonesia
- Pemain Keturunan Rp225 Miliar Tolak Gabung Timnas Indonesia, Publik: Keluarga Lo Bakal Dihujat
- 4 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp 30 Juta: Perawatan Mudah, Cocok untuk Anak Muda
Pilihan
-
Prediksi Starting XI Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia, Gerald Vanenburg Ogah Main-main?
-
11 Rekomendasi HP 5G Murah Rp 3 jutaan dengan Chipset Sangar, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Ada Kopdes Merah Putih, Prabowo Sebut Sri Mulyani Tambah Stres
-
Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
-
Kasus Pencemaran Nama Baik Ijazah Palsu Jokowi, Delapan Saksi Diperiksa di Polresta Solo
Terkini
-
Panas Bedengkang? Ini 3 Minuman Khas Riau yang Bikin Tenggorokan Adem Seketika!
-
Koperasi Merah Putih Resmi Diluncurkan di Riau, Apa Kata Gubernur Wahid?
-
'Jangan Sampai Dimanfaatkan Pihak Lain' Pesan untuk Warga TNTN yang Demo
-
Warga Siak Keluhkan Kabut Asap, Ada Kebakaran Hutan?
-
Ketua RT di Indragiri Hulu Ditangkap gegara Jual Narkoba