SuaraRiau.id - Kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Durian Mukut, Kecamatan Lembah Masurai, Merangin, Jambi berhasil diungkap Polres Merangin.
Kasat Reskrim Polres Merangin AKP Lumbrian mengatakan, peristiwa pembunuhan itu terjadi pada Selasa (18/10/2022) dini hari sekira pukul 02.00 WIB.
Korban bernama Jamadi Tohir (40), warga Desa Durian Mukut, Kecamatan Lembah Masurai, Merangin.
Adapun pelaku berinisial TS (57) warga Desa Pasar Masurai, Kecamatan Lembah Masurai, Kabupaten Merangin.
AKP Lumbrian menyebut, kejadian bermula saat korban menuding pelaku telah mengambil durian yang sedang ditunggunya.
"Lantaran pelaku tidak senang, akhirnya pelaku mengambil sebilah kayu bulat panjang dan menghantam kepala korban sebanyak empat kali hingga korban meninggal dunia," kata Lumbrian dikutip dari Metrojambi.com--jaringan Suara.com, Rabu (19/10/2022).
Dikatakannya lagi, pembunuhan tersebut terjadi di kawasan perkebunan Desa Durian Mukut, Kecamatan Lembah Masurai, Merangin.
Sementara itu, jenazah korban ditemukan warga terbungkus karung dan terkubur di dalam rawa.
Lebih lanjut, Lumbrian mengatakan sekitar pukul 14.00 WIB pihaknya berhasil mengamankan pelaku saat berada di pondok miliknya.
Selain pelaku, Lumbrian mengatakan pihaknya juga mengamankan barang bukti berupa sepotong kayu sepanjang satu meter, satu lembar karung, dan sebilah parang.
"Saat ini pelaku beserta barang bukti diamankan di Polres Merangin guna proses lebih lanjut," ujar dia.
Berita Terkait
-
Tembak Brigadir J, Bharada E Bantah Terima Rp 1 Miliar: Itu Kan Janji Ferdy Sambo
-
Jasad Pria yang Kepalanya Terbungkus di Cianjur Tinggal Lama di Bandung
-
Kamaruddin Murka Mendadak Dibatalkan Tampil, Kapok Jika Diundang Lagi di TV Ini
-
Gestur Terdakwa Pembunuhan Brigadir J Saat Sidang: Putri Candrawathi Dituding Genit, Kuat Maruf Ngantuk
-
Hari ini, Para Mantan Perwira Polisi Didakwa Rusak Barang Bukti Pembunuhan Brigadir J
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Bupati Sleman Akui Pahit, Sakit, Malu Usai Diskominfo Digeledah Kejati DIY Terkait Korupsi Internet
- Akal Bulus Dibongkar KPK, Ridwan Kamil Catut Nama Pegawai Demi Samarkan Kepemilikan Kendaraan
- Pemain Keturunan Purwokerto Tiba di Indonesia, Diproses Naturalisasi?
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Layar Lengkung, Tampilan Mewah Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Cengkeram Jalanan, Daftar 4 Sepatu Lari Eiger yang Siap Tembus Trek dengan Nyaman
-
Bocorkan Kondisi Timnas Indonesia U-23, Media Vietnam: Tiga Pemain Pilar Cedera!
-
Rekomendasi Playlist Lagu untuk Event Agustusan, Upacara 17 Agustus dan Lomba
-
2 Pemain Timnas Indonesia Berbandrol Rp4,54 M Plus Jens Raven Bikin Gemetar Vietnam U-23
Terkini
-
Potensi PAD Besar, Truk Besar vs Kondisi Pelabuhan Tanjung Buton Jadi Sorotan
-
Terungkap Dugaan Penyebab Gedung Disnaker Riau Terbakar, Kerugian Masih Didata
-
Pria di Indragiri Hulu Tewas Dikeroyok, Pelaku Ada yang Masih Pelajar
-
Kantor Disnaker Riau Terbakar, Bangunan Hancur Tak Bisa Digunakan
-
Gedung Disnaker Riau Ludes Terbakar Sisakan Rangka Bangunan