SuaraRiau.id - Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun meminta warga disiplin membuang sampah pada tempat dan waktu yang sudah dijadwal agar terangkut petugas.
"Tapi masih ada sampah berserakan di pinggir-pinggir jalan. Makanya, saya mengajak seluruh warga membuang sampah pada tempatnya dan pada jam yang telah ditentukan sehingga dapat terangkut oleh petugas," kata Muflihun dikutip dari Antara, Minggu (18/9/2022).
Dia mengatakan sampah yang dibuang sembarangan juga akan menyebabkan banjir. Olehnya, Pemkot menggelar gotong-royong bersama TNI, Polri serta masyarakat untuk dapat mengatasi masalah banjir ini.
"Kami terus berupaya bersama menuntaskan banjir. Saat ini, ada 121 titik rawan banjir di Pekanbaru," ucap Muflihun.
Kawasan rawan banjir tersebut antara lain berada Kelurahan Sekip, Kelurahan Tangkerang Labuai, kawasan Arengka, dan sejumlah wilayah lainnya.
Kawasan rawan banjir itu selain berada di pinggir sungai juga berada di wilayah perkotaan yang sistem drainasenya tidak berfungsi normal.
Menurutnya, dengan peralatan dan tenaga yang terbatas, banjir tidak mungkin diselesaikan dengan cepat. Penuntasan banjir dilakukan dengan perlahan namun pasti.
"Makanya, ada pasukan kuning yang bekerja membersihkan parit setiap hari," ujar Muflihun.
Saat ini, pemerintah juga mengeruk sejumlah titik sungai yang mengalami pendangkalan agar aliran air berjalan lancar ketika hujan deras turun.
"Sekali lagi, saya meminta kerja sama masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitarnya dengan tidak membuang sampah sembarangan. Apalagi Pekanbaru adalah Ibu Kota Provinsi Riau," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Dua Pria Terlibat Cekcok di Depan Umum, Oknum Pemuda Pancasila Tendang Kemaluan Orang, Warganet: Sampah
-
Belum Diresmikan, Flyover Kopo Bisa Digunakan dalam Kondisi Ini
-
Banjir Ciemas Sukabumi Rendam Puluhan Hektar Tanaman Cabai dan Semangka, Petani Rugi Ratusan Juta
-
Dikepung Banjir dengan Ketinggian hingga 1 Meter, Warga Ciemas Sukabumi Butuh Perahu Karet Secepatnya
-
Masuki Penghujan, BPBD Kota Serang minta masyarakat waspada banjir
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
Fenomena Rojali dan Rohana Justru Sinyal Positif untuk Ekonomi Indonesia
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
Terkini
-
Diduga Terlibat Karhutla Riau: 4 Perusahaan Kena Segel, Satu Pabrik Sawit Ditutup
-
Pertanian Jadi Andalan, BRI Salurkan KUR Rp83,38 Triliun ke Sektor Produktif
-
Paman Habisi Nyawa Keponakan di Meranti, Polisi Ungkap Penyebabnya
-
Izin Usaha Perusahaan Akan Dicabut Jika Terlibat Karhutla
-
BRI Peduli Gelar Agroedukasi untuk Siswa SD di Hari Anak Nasional