SuaraRiau.id - Media sosial dihebohkan dengan video yang menampilkan keributan antara anggota DPRD Kota Pekanbaru, Ida Yulita Susanti dengan lawyer PT Dalena Pratama Indah, Yurnalis.
Dalam video viral itu, terdengar sejumlah kata caci maki dan hinaan lontarkan mereka pada video tersebut.
Peristiwa itu terjadi saat Komisi II DPRD Pekanbaru melakukan hearing dengan bersama pengelola Pasar Bawah yang lama dan baru yakni PT Ali Akbar Sejahtera dan PT Dalena Pratama Indah, Rabu (14/9/2022).
Hearing itu juga dihadiri Kepala DPP Pekanbaru, Ingot Ahmad Husuhut dan Kabag Kerjasama Setdako Pekanbaru, Fajri Adha.
Dalam video berdurasi 1 menit 43 detik terlihat Ida Yulita Susanti masuk ke dalam ruangan hearing. Kedatangan tidak diterima oleh Lawyer PT Dalena Pratama Indah, Yurnalis.
Sehingga terjadilah keributan dan cekcok mulut antara keduanya.
“Kau anggota DPRD, pengacau kau. Keluar kau, anj*** kau,” kata lawyer tersebut sambil menggebrak meja.
Mendengar perkataan tersebut, Ida pun tersulut emosinya dan menggebrak meja.
“Ini kantor DPRD, ini kantor saya. Bapak yang keluar,” kata Ida dengan nada tinggi.
“Kau yang keluar. Ini tahu kau milik rakyat (kantor DPRD) kau itu digaji sama rakyat,” timpal Yurnalis.
“Saya wakil rakyat memperjuangan hak rakyat,” cetus Ida.
Keributan tersebut semakin kian memanas. Keduanya saling melontarkan sejumlah perkataan.
Anggota Satpol PP Pekanbaru yang berada di ruangan tersebut berupaya melerai dan menenangkan mereka hingga kondisi kembali kondusif.
Ida Yulita Susanti dikonfirmasi membenarkan, adanya keribuatan tersebut. Ia menyebutkan, keributan tersebut terjadi di ruangan Banmus Kantor DPRD Kota Pekanbaru dengan pengacara PT DPI selaku perusahaan pengelola Pasar Bawah Pekanbaru.
“Saya menerima aspirasi dari para pedagang. Saya sebagai wakil rakyat menindaklanjuti aspirasi masyarakat tersebut,” ungkap Ida Yulita.
Berita Terkait
-
Cekcok Anggota DPRD Pekanbaru vs Lawyer, Publik: Usia Segitu Lagi Lucu-lucunya
-
Nabung Receh 10 Tahun untuk Umroh Sekeluarga, Penampakan Uang Koinnya Bikin Salfok
-
Emak-emak Rusak Motor karena Ditarik Leasing, Ada yang Jarah Interior Mobil karena Kesal Disita
-
Emak-emak Ngamuk ke Driver Taksi Online Minta Maaf, Sambil Menangis dan Peluk Usai Videonya Viral
-
Viral, Mobil Jokowi Dikerumuni Warga di Maluku Tenggara, Paspampres Hingga Ajudan Langsung Ketar-Ketir
Terpopuler
- 7 Sunscreen Terbaik untuk Flek Hitam Usia 50 Tahun, Atasi Garis Penuaan
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Sosok Profesor Kampus Singapura yang Sebut Pendidikan Gibran Cuma Setara Kelas 1 SMA
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
Pilihan
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
-
Istri Thom Haye Keram Perut, Jadi Korban Perlakuan Kasar Aparat Keamanan Arab Saudi di Stadion
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Kronologi 4 Kurir Sabu 30 Kg Ditangkap di Meranti, Pengejaran Berlangsung Dramatis
-
Spek Moto G06 Power: Baterai Jumbo, Kamera 50 MP dengan Harga Rp1 Jutaan
-
Atlet Riau Berangkat ke PON Bela Diri 2025 Tanpa Bantuan Pemprov
-
Daftar Prompt Gemini AI Foto Sendiri Nge-gym dengan Bermacam Gaya
-
5 Prompt Gemini AI Bikin Foto Olahraga Padel hingga Golf: Estetik dan Epik!