SuaraRiau.id - Pesulap Merah dikenal sebagai sosok yang gemar membongkar trik perdukunan palsu. Namanya pun tambah ramai diperbincangkan setelah insiden keributan di padepokan Gus Samsudin.
Pria bernama asli Marcel Radhival mengaku membongkar trik perdukunan palsu semata untuk mengedukasi masyarakat agar tidak mudah dibohongi oleh penipu berkedok dukun.
Terlebih lagi, menurutnya, orang yang melakukan trik tersebut mengklaim dirinya ustaz atau orang sakti.
Atas kejadian keributan Pesulap Merah dengan Gus Samsudin, menyebabkan masyarakat bertanya-tanya siapa sebenarnya sosok Marcel Radhival ini.
Kini, mulai terkuak identitas asli dari sosok Marcel Radhival si Pesulap Merah tersebut.
Diunggah oleh akun Instagram @terkinividgram dikutip oleh Hops.id--jaringan Suara.com, Selasa (9/8/2022), diduga sosok Marcel Radhival yang mengenalkan dirinya Pesulap Merah diduga adalah ustaz yang menyamar.
Dugaan bahwa Marcel Radhival adalah seorang ustaz karena setiap kali si Pesulap Merah bertandang ke salah satu podcast, ia selalu menyelipkan materi dakwah.
Misalnya saja saat Pesulap Merah menjelaskan untuk lebih percaya pada Tuhan daripada percaya dukun karena merupakan bentuk kesyirikan dan merusak akidah seseorang.
Selain itu, Pesulap Merah juga menjelaskan bahwa dirinya pernah bercita-cita untuk menjadi ustaz sewaktu SMP. Karena cita-cita tersebut, Pesulap Merah mempelajari agama Islam secara menyeluruh.
Pengakuan ini ia sampaikan pada saat bertandang di podcast Arie Untung di kanal Cerita Untungs.
"Akhirnya saya pelajari Islam secara menyeluruh. Nggak mau jadi pesulap tadinya di SMP, saya mau cita-cita jadi ustaz," ungkapnya menceritakan kepada Arie Untung.
Pria berusia 26 tahun tersebut menjelaskan bahwa ketertarikannya terhadap Islam karena kakaknya yang sering mengajak kajian.
Hingga pada akhirnya ketika SMP, panggilan ustaz tersemat pada diri Pesulap Merah. Ia menceritakan bahwa teman-temannya memanggilnya Ustaz.
Atas penjelasan tersebut, memunculkan spekulasi di benak netizen bahwa ia sejatinya adalah ustaz yang menyamar.
"Malah bagus ustaz menyamar jadi pesulap daripada dukun nyamar jadi ustaz," ujar akun ***knyaeyfari.
"Ustaz model begini yang dicari-cari anak muda, gaya mencolok, berani, dan cool," ungkap akun ***ukra.
"Di podcast ini juga, dia menyelipkan kata: Allah Azza Wa jalla. Penyebutan kepada Allah yang biasa dipakai oleh ustad-ustaz salafi seperti Khalid bAssalamah, Syafiq Rizza. sepertinya sih dia memang salafi dengan pembawaannya yang tenang," ujar netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Paula Verhoeven Tanya Seberapa Jauh Harus Bertahan dan Perjuangkan Hak, Ustaz Hanan Attaki Menjawab
-
Umi Pipik Puji Akting Abidzar Al Ghifari: Mirip Bapaknya Banget!
-
Sering Ijab Kabul di Sinetron, Teuku Wisnu dan Shireen Sungkar Lupa Tanggal Pernikahan
-
Ustaz Derry Sulaiman Respons Dugaan Penistaan Agama yang Dilakukan Isa Zega
-
Penyesalan Abidzar Al Ghifari Atas Kematian Ustaz Jefri Al Buchori: Gara-Gara Sepatu Bola
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO