SuaraRiau.id - Rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule sedang di ujung tanduk. Mereka kini tengah menjalani proses perceraian.
Nathalie Holscher dikenal sebagai ibu sambung yang baik namun, ia memutuskan untuk berpisah dengan keluarga.
Meskipun mengaku tetap kuat dan tegar menghadapi proses perceraiannya, ia membeberkan semua itu dilakukan untuk Adzam putra semata wayang dan juga adik-adiknya.
Nathalie Holscher kini menjadi tulang punggung keluarga untuk Adzam dan adik-adiknya. Diketahui, sejak muda, dirinya sudah bekerja untuk adik-adiknya, karena kedua orangtuanya sudah meninggal dunia.
Meskipun berbeda ayah kandung, Nathalie Holscher bertanggung jawab atas semua adik-adiknya. Hal tersebut merupakan amanah dari mendiang ibu yang wafat pada 2016.
Dikutip Hops.id--jaringan Suara.com dari kanal Youtube Trans7 Official, Kamis (28/7/2022), Nathalie mengatakan bahwa selama ini yang menjadi penguat untuk dirinya ialah Adzam dan adik-adiknya.
Dalam acara yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Irfan Hakim itu pun, dua adik Nathalie hadir memberikan dukungan untuk sang kakak Nathalie Holscher.
Natalie Holscher langsung menangis melihat kedatangan adik-adiknya ketika tengah bekerja. Nathalie Holscher terlihat sangat menyayangi kedua adiknya.
“Selain Adzam yang menjadi penguat aku, ya mereka adik-adik ku,” ucap anak sulung dari empat bersaudara itu.
Suasana acara tersebut juga menjadi begitu haru. Adik-adik Nathalie Holscher juga ikut menangis, karena begitu menyayangi sang kakak yang telah menjaga dan merawat mereka dengan baik.
Berita Terkait
-
Diminta Mahalini Tak Nikah Lagi, Sule Beri Reaksi Tak Terduga: Pikir Matang-Matang
-
Berapa Bayaran Nathalie Holscher Sekali Nge-DJ? Viral Dapat Saweran Rp150 Juta
-
Semalam Rp150 Juta, Lisa Mariana Diminta Menyontek Nathalie Holscher Demi Anak
-
Nathalie Holscher Disawer Rp 150 Juta Saat Tampil Jadi DJ di Sidrap: Pulang Dapat Satu Mobil
-
Berkaca dari Nathalie Holscher, Bagaimana Hukum Uang Sawer dalam Islam?
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM
-
Terima Apa Adanya, Ni Luh Nopianti Setia Menunggu Hingga Agus Difabel Bebas
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan RAM 8 GB, Terbaik April 2025
-
Tier List Hero Mobile Legends April 2025, Mage Banyak yang OP?
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
Terkini
-
Diperiksa, Belasan Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Terancam Tak Dapat Remisi
-
Cuma Siang Ini, Saldo DANA Kaget Gratis Senilai Ratusan Ribu Rupiah
-
Harga Sawit Riau Nyungsep, Imbas Penjualan CPO Melemah
-
Kejutan Ratusan Ribu, Ambil Segera DANA Kaget Gratis buat Beli Token Listrik
-
Kekayaan Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Disorot usai Viral Tahanan Diduga Dugem