SuaraRiau.id - Seorang pria diduga tentara gadungan disebut meminta uang keamanan alias memalak pada sejumlah kendaraan yang lewat di sekitaran Flyover Keramasan, Kota Palembang.
Akun media sosial @kabarnegri, Selasa (12/7/2022) membagikan sebuah video yang diambil oleh seorang sopir truk yang melintas di kawasan tersebut.
Video tersebut memperlihatkan seorang pria memakai jaket hitam, celana loreng hijau, sepatu boot hitam, helm full face dan sepeda motor matic berwarna hitam tanpa plat nomor.
"Ini minta-minta duit," ujar perekam video sembari memperlihatkan TNI gadungan yang masih mengendarai sepeda motor.
Perekam menyebutkan bahwa pelaku yang menggunakan atribut militer tersebut mengejar sejumlah kendaraan, terutama mobil dan meminta uang keamanan.
"Tolong ini Pak, dikondisikan, Pak. Ini make atribut tentara militer ini, ngejar-ngejar mobil. Lokasi keramasan, Musi 2, sebelum masuk Tol Keramasan," ungkap perekam.
Pelaku pemalakan disebut telah melancarkan aksinya sejak pagi hari di lokasi tersebut.
"Ini Pak ni, pagi-pagi dari subuh dah ngejar ngejar mobil, ini Pak. Motor plat dicopot, ini ciri-ciri orangnya ni. Pake baju tentara ini Pak, ni," imbuhnya.
Salah seorang warganet di kolom komentar menyebutkan bahwa pelaku melancarkan aksinya sejak malam hari.
"Dia braksi malam smpai subuh," kata @jho***.
Semnentara itu, warganet lainnya menyoroti sepeda motor pelaku yang tidak menggunakan plat nomor. @kor*** menduga bahwa pelaku memang berniat memalak pengguna jalan.
"Motor sengaja gak di kasih plat nomer...ya mmang sdah niat malak ini....Tentara itu di gaji negara...gak malak di jalanan," ujarnya.
"Cukup brani klo sipil pake seragam TNI.buat malak lagi," imbuh @gil***.
Kontributor : Anggun Alifah
Tag
Berita Terkait
-
Angkot Lawan Arus Ternyata Berhadap-hadapan dengan Truk TNI, Langsung Kena Mental!
-
Miris! Gara-Gara Lerai Perkelahian, Seorang Pria Tua di Palembang Dipolisikan Tetangga
-
Cuaca Sumsel 12 Juli 2022: Palembang Hujan Ringan di Siang Hingga Sore Hari
-
Waduh! Nenek di Palembang Diturunkan Sopir Taksi Online di Tengah Perjalanan Padahal Alami Kecelakaan
-
Cium Bau Tidak Mengenakkan, Warga Temukan Jasad Pria Lansia Membusuk di Rumah Mewah Palembang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
Terkini
-
4 Serum Anti Aging yang Ampuh Atasi Kerutan, Jadikan Kulit Halus dan Elastis
-
5 Mobil Bekas 7-Seater Wajib Dilirik di Awal 2026, Harganya Terjangkau
-
Pekanbaru Resmi Sahkan APBD 2026 Sebesar Rp3 Triliun Lebih
-
Alasan DPRD Riau Minta SF Hariyanto Segera Tetapkan Pejabat Definitif
-
5 Mobil SUV Bekas untuk Harian Keluarga, Irit BBM dan Bandel di Jalan