SuaraRiau.id - Bocah ini menangis tersedu-sedu lantaran sapi miliknya akan segera disembelih menjadi hewan kurban di perayaan Idul Adha.
Video momen haru tersebut dibagikan akun media sosial @kabarnegri, Sabtu (9/7/2022). Rekaman ini telah ditonton lebih dari 5 ribu kali, meski baru diunggah sekitar tiga jam.
Pada video viral itu, terihat seorang bocah laki-laki yang memeluk seekor sapi kurban berukuran jumbo.
Anak itu juga memegang kepala hewan kurban miliknya sangat erat. Saat ia menoleh, terlihat raut sedih di wajahnya dan terlihat juga bahwa dirinya sedang menangis.
Tak hanya memeluk sapi kesayangannya, anak itu sesekali juga mengecup kepala si sapi yang tak berkutik di sudut kandang itu.
Sesaat kemudian, si sapi mengangkat kepalanya. Namun, si anak masih menangis di hadapan si sapi.
Bocah itu tampak menangis tersedu-sedu dan bersandar ke tembok di belakangnya. Sementara itu si sapi malah asik mengunyah makanan.
Tak lama, anak itu kembali menyentuh kepala si sapi. Mendapat perlakuan demikian, si sapi kembali membaringkan kepalanya di kotak makannya. Anak itu lalu mengelus-elus kepala sapi kesayangannya itu.
Anak itu masih terus menangis. Sapi itu seolah mengerti dengan yang dilihatnya, ia hanya membaringkan kepalanya di hadapan si anak. Tak lama anak itu pergi meninggalkan sapinya sembari ngomel dan masih dalam kondisi menangis.
Salah seorang warganet dengan akun @r.um menyebut bahwa kesedihan itu bisa didasari karena sayang pada sapi yang sudah dirawat dari kecil.
Berita Terkait
-
Di Balik 'Suka Sama Suka', Bocah 11 Tahun dan Kehamilan Kakak Sepupu Gemparkan Malaysia
-
Disekap di Kamar Kos, Bocah di Penjaringan Jakut Babak Belur Dianiaya Pacar Ibunya
-
Viral Kurir Paket Dapet Banyak THR dari Pelanggan, Cara Bersyukur Anak dan Istri Jadi Sorotan
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Bagaimana Jepang Ubah Kotoran Sapi Jadi Sumber Energi?
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Didukung BRI, Warung Legendaris di Beringharjo Panen Untung Saat Libur Lebaran
-
Omzetnya Kini Ratusan Juta, Ini Sukses Kisah Andara Cantika Indonesia Berkat BRI
-
Jalan Lobak yang Amblas Diperbaiki, Dishub Pekanbaru Terapkan Rute Satu Arah
-
Diusut Polda Sejak Juni 2024, Apa Kabar Kasus SPPD Fiktif di DPRD Riau?
-
Lurah di Pekanbaru Dibebastugaskan usai Terjerat Kasus Minta THR ke Pedagang