SuaraRiau.id - Media sosial dihebohkan dengan video pemukulan seseorang di tol dalam kota Jakarta hingga babak belur.
Menilik video yang dibagikan akun merekamjakarta pada Sabtu (4/6/2022), seorang pria dihajar habis-habisan oleh seorang pria sekitar pukul 12:40 WIB.
Belakangan diketahui, korban tersebut bernama Justin Frederick, yang merupakan anak bungsu politikus PDIP Indah Kurnia sekaligus adik dari aktris Verlita Evelyn.
Sesuai keterangan yang tertulis di caption, TKP berada di dalam Tol Dalam Kota mengarah ke Cawang tepatnya di dekat Stasiun Cawang, Tebet Timur, Tebet, Jakarta Selatan.
Belum diketahui pasti penyebab pemukulan tersebut. Namun akibat pemukulan ini, Justin dikabarkan mengalami luka-luka yang cukup parah di bagian wajah.
Pelaku yang memukuli Justin diduga menggunakan mobil Nissan X-Trail abu-abu dengan pelat nomor B 1146 RFH. Justin sendiri sudah melaporkan peristiwa yang dialaminya ke Polda Metro Jaya.
Indah Kurnia membenarkan bahwa korban pemukulan yang terjadi di tol dalam kota adalah anaknya, Justin Frederick.
"Ya, benar. Saya sedih. Kok ada orang sesadis itu. Anak tidak berdaya dipukul berdua. Dan kabur tanpa pelat nopol. Untung ada yang memvideokan," kata Indah Kurnia dikutip dari MataMata.com.
Saat kejadian berlangsung, Indah Kurnia sedang berada di Surabaya untuk menghadiri pernikahan anak Kapolda Riau.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan, juga membenarkan bahwa korban pemukulan di video yang viral adalah anak Indah Kurnia.
Mengenai plat nomor pelaku yang diduga RFH, Kombes Pol E Zulpan lebih lanjut menjelaskan bahwa kasus pemukulan Justin Frederick sedang ditangani oleh Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.
Kendaraan dengan pelat nomor RFH, yang merupakan kepanjangan dari Reformasi Hukum, digunakan oleh petinggi departemen pertahanan dan keamanan.
Berita Terkait
-
Pelaku Pemukulan di Tol Dalam Kota Ditangkap Polisi, Dirkrimum Polda Metro Jaya: Kami Periksa Malam Ini
-
Pakai Mobil Berpelat RFH, Polisi Akhirnya Tangkap Dua Pelaku Pemukul Pemuda di Ruas Tol Tebet
-
Beredar Foto Terduga Pelaku yang Pukuli Seorang Pria di Jalan Tol, Publik Pesimistis: Paling Ujungnya Damai
-
Korban yang Dipukuli di Ruas Tol Bernama Justin Frederick, Pelaku Pakai Mobil Berpelat RFH
-
Viral Driver Ojol Dikatai Kasar-Dipukul Penumpang, Maxim Pekanbaru Angkat Bicara
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
3 Mobil Sedan Toyota untuk Wanita: Aman, Canggih dan Berkelas
-
3 Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 50 Juta yang Efisien untuk Keluarga
-
Dinas Perhubungan Pastikan Alfamart dan Indomaret Pekanbaru Gratis Parkir
-
3 Mobil Listrik 100 Jutaan yang Efisien, Lincah Bermanuver di Jalanan Kota
-
Ledakan Pipa Gas di Indragiri Hulu Rusak 5 Rumah Warga Desa Tani Makmur