SuaraRiau.id - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong menegaskan bahwa para pemain naturalisasi baru sudah masuk dalam rencana utama untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 yang berlangsung 8-14 Juni 2022 di Kuwait.
"Mereka ada dalam 'plan' A saya. Saya minta tolong kepada pemerintah untuk mempercepat naturalisasi mereka," ujarnya dikutip dari Antara, Kamis (26/5).
Shin Tae-yong menyatakan bahwa dia telah menyampaikan programnya terkait pemain naturalisasi kepada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali serta Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Juru taktik asal Korea Selatan itupun mengaku telah melontarkan secara langsung harapannya agar naturalisasi tiga pesepak bola yaitu Sandy Walsh (warga negara Belanda), Jordi Amat (Spanyol) dan Shayne Pattynama (Belanda) dapat tuntas supaya dapat didaftarkan untuk Kualifikasi Piala Asia 2023.
"Menpora dan Ketua Umum PSSI mengatakan bahwa mereka membantu agar naturalisasi itu dipercepat," kata pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.
Sandy Walsh, Jordi Amat dan Shayne Pattynama merupakan pemain luar negeri keturunan Indonesia yang berkas administrasi naturalisasinya ke WNI sedang diproses oleh pemerintah.
Sandy dan Jordi sudah menuntaskan beberapa agenda naturalisasi di Jakarta pekan lalu seperti mengurus beberapa hal kedutaan besar negara asal mereka di Indonesia, melakukan tes kesehatan dan mengikuti wawancara tertutup dengan Badan Intelijen Negara.
Sementara Shayne Pattynama dijadwalkan tiba di Indonesia pada minggu ini.
Meski masuk dalam rencana A, Shin Tae-yong menekankan bahwa dia tetap siap dengan kemungkinan lain yaitu tidak bisa membawa pemain naturalisasi tersebut ke Kualifikasi Piala Asia 2023.
"Andai mereka tidak bergabung ke tim, kami tetap menyiapkan skuad dengan maksimal," tutur Shin.
Di Kualifikasi Piala Asia 2023, Indonesia berada di Grup A bersama Kuwait Yordania dan Nepal. (Antara)
Berita Terkait
-
Elkan Baggott di Posisi Kaka, Perbandingan Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 dan 2020
-
Media Vietnam Soroti Kualitas Skuad Indonesia Jelang AFF Cup 2024, Ada Apa?
-
Berapa Biaya Masuk Sekolah Sepak Bola STY Academy Punya Shin Tae-yong?
-
11 Pemain Keturunan Timnas Indonesia Bisa Nyoblos Pilgub Jakarta 2024 di Kecamatan Duren Sawit
-
Profil Borussia Monchengladbach, Calon Klub Kevin Diks Paling Kuat di Liga Jerman?
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR
-
Pimpin Transformasi Hijau Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Review Smartphone iQOO Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024