Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Sabtu, 23 April 2022 | 02:00 WIB
ilustrasi menyikat gigi.

SuaraRiau.id - Mungkin banyak orang langsung menyikat gigi setelah makan sahur. Ternyata tindakan tersebut tidak dianjurkan.

Waktu yang tepat untuk menyikat gigi setelah sahur adalah 30 menit hingga satu jam setelah makan. Mengapa demikian?

Melansir dari berbagai sumber (21/4/2022), setelah makan, mulut akan mengalami kondisi asam karena reaksi kimia antara makanan dan saliva (air liur).

Kondisi asam akan meningkat kalau kamu mengonsumsi makanan, seperti jus jeruk, buah jeruk, buah kering, roti, dan kue kering.

Baca Juga: Bisa Jadi Santapan Unik dan Praktis untuk Sahur, Wanita Ini Masak Nasi Pakai Susu

Senyawa asam akan berada di permukaan gigi. Kalau kamu menyikat gigi saat kondisi mulut asam, itu justru bisa mempercepat proses pengikisan gigi.

Permukaan gigi yang terkikis bisa menyebabkan masalah berupa gigi berlubang. Maka dari itu, kamu perlu menghindari menyikat gigi tepat setelah makan.

Menurut American Dental Association atau Asosiasi Dokter Gigi Amerika, memberikan jeda 60 menit setelah makan sebelum menyikat gigi adalah waktu yang tepat, apalagi setelah konsumsi makanan asam.

Load More