SuaraRiau.id - Harga sawit Riau untuk sepekan ke depan 26 Januari-1 Februari 2022 mengalami kenaikan pada setiap kelompok umurnya.
Kenaikan harga sawit terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun yaitu menjadi Rp 3.533,81 per kilogram. Kenaikan tersebut sebesar Rp 63,28/Kg atau mencapai 1,82% dari harga minggu lalu.
Kenaikan harga kelapa sawit ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal naiknya harga tandan buah segar (TBS) periode ini disebabkan oleh terjadinya kenaikan harga CPO dan harga kernel dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data.
"Untuk harga jual CPO, PTPN V mengalami kenaikan harga sebesar Rp 259,25 per Kg dari harga minggu lalu, Sinar Mas Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 299,45/Kg dari harga minggu lalu," ujar Kepala Dinas Perkebunan Riau Zulfadli, Selasa (15/1/2022).
Sedangkan PT Asian Agri, kata Zulfadli, mengalami kenaikan sebesar Rp 289,57/Kg dari harga minggu lalu, PT Citra Riau Sarana mengalami kenaikan harga sebesar Rp 280,20 per Kg dari harga minggu lalu.
"Untuk harga jual Kernel, Asian Agri Group mengalami kenaikan harga sebesar Rp 173,00/Kg dari minggu lalu, PT Citra Riau Sarana mengalami kenaikan harga sebesar Rp 366,91/Kg dari harga minggu lalu," jelasnya.
Sementara dari faktor eksternal, harga komoditas minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) kembali naik pada perdagangan senin pagi, harga minyak sawit berjangka Malaysia berakhir pada rekor tertinggi.
"Palm Oil Analytics Singapura mengatakan bahwa kenaikan harga CPO pada tiga hari terakhir didukung oleh euforia atas kebijakan Indonesia terhadap ekspor," kata Zulfadli.
Daftar harga sawit Riau per kelompok umur untuk periode 26 Januari-1 Februari 2022
- Umur 3 tahun: Rp 2.636,08
- Umur 4 tahun: Rp 2.843,37
- Umur 5 tahun: Rp 3.094,68
- Umur 6 tahun: Rp 3.167,38
- Umur 7 tahun: Rp 3.291,01
- Umur 8 tahun: Rp 3.380,49
- Umur 9 tahun: Rp 3.456,05
- Umur 10-20 tahun: Rp 3.533,81
- Umur 21 tahun: Rp 3.390,78
- Umur 22 tahun: Rp 3.374,58
- Umur 23 tahun: Rp 3.361,09
- Umur 24 tahun: Rp 3.226,16
- Umur 25 tahun: Rp 3.151,95
Berita Terkait
-
Naik Jadi Rp 3.470 per Kg, Berikut Ini Daftar Harga Sawit Sepekan ke Depan
-
Hore! Harga Sawit Riau Meroket Lagi, Jadi Rp 3.411 per Kg
-
Naik Lagi Jadi Rp3.179 per Kg, Ini Daftar Harga Sawit Riau Sepekan ke Depan
-
Turun Jadi Rp 3.148/Kg, Ini Daftar Harga Sawit Riau Sepekan ke Depan
-
Tertinggi Rp 3.205 per Kg, Berikut Harga Sawit Riau sesuai Kelompok Umur
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Daftar Mobil Bekas Diesel 4x4 Populer di Indonesia, Bandel untuk Segala Medan
-
3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Komunitas Anak Muda: Kabin Luas, Irit dan Fungsional
-
5 Mobil Bekas Murah Andalan Toyota, Pilihan Ekonomis Keluarga Indonesia
-
Dukung Sektor Agribisnis, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan Rp5,2 Triliun bagi SSMS
-
Mengapa Tengku Buang Asmara dari Siak Tak Terpilih Jadi Pahlawan Nasional?