SuaraRiau.id - Banjir Rokan Hulu kini berangsur surut terutama di Kota Pasirpengaraian sejak Sabtu (25/12/2021) dini hari.
Kepala BPBD Riau, M Edy Afrizal mengatakan beberapa ruas jalan yang sebelumnya terendam banjir kini sudah bisa dilalui.
"Sejumlah ruas jalan yang sebelumnya tidak bisa dilalui akibat tergenang air saat ini mulai bisa dilalui. Sebelumnya banjir sempat merendam ribuan rumah penduduk dan sejumlah ruas jalan, akiba meluapnya air sungai Batang Lubuh," kata Afrizal dikutip dari Antara, Minggu (26/12/2021).
Dia mengatakan, untuk di Kota Pasir Pengaraian, banjir saat ini sudah surut. Namun, untuk di kecamatan Rambah, air mulai mengalami kenaikan lagi.
Dengan sudah surutnya banjir di Pasirpengaraian tersebut, maka saat ini akses transportasi kendaraan bermotor di ruas jalan jalur dua Tuanku Tambusai telah bisa dilintasi, karena air Sungai Batang Lubuh telah surut dan tidak lagi merendam ruas jalan dan rumah penduduk.
"Arus lalul intas dari Jembatan Batang Lubuh pasir pengaraian menuju arah Komplek Pemkab Rokan Hulu telah lancar seperti biasa,’’ katanya.
Untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir, pihaknya bersama dinas sosial Riau juga telah mengirimkan bantuan berupa personil dan bantuan lainnya. Bantuan juga diserahkan bersama dengan pihak DPRD Riau.
"Beberapa bantuan yang disalurkan berupa mi instan, makanan cepat saji, minyak goreng serta beberapa kebutuhan lainnya," ujarnya. (Antara)
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Inovasi E-Break, PHR Hemat Biaya Produksi Balam South Rp29 Miliar
-
Hari Pencoblosan, KPU Riau Ungkap Larangan untuk Pemilih dan Lembaga Survei
-
Intip Snack Emping Jagung Nasabah PNM Mekaar yang Diborong Wapres Gibran
-
Jaga Keamanan Masa Tenang Pilkada, Polres Siak-Instansi Terkait Patroli Skala Besar
-
Hari Guru, Begini Jejak Kisah Guru di Balik Kesuksesan Para Engineer PHR