SuaraRiau.id - Kabar bahagia datang dari pesohor Melanie Putria dan kekasihnya Aldico Sapardan. Keduanya telah resmi bertunangan.
Momen lamaran Melanie Putria dan Aldico Sapardan digelar secara resmi pada Minggu (12/12/2021).
Melanie Putria dalam akun YouTube KH INFOTAINMENT, mengungkapkan kenangan sewaktu pertemuannya dengan calon suaminya tersebut.
"Jadi pertama kali ketemu di tahun 2016, di salah satu acara. Aku menjadi brand ambassador di acara tersebut. Mas Kiko waktu itu jadi narasumber dokter," kata Melanie Putria dalam sesi wawancara dikutip dari MataMata.com.
"Terus tiba-tiba di sana ngajak aku foto. Aku nggak ngeh kalau yang ngajak foto dia," sambungnya lagi.
Aldico Sapardan memberanikan diri buat menghubungi Melanie Putria lebih dulu melalui direct message (DM) di Instagram pada tahun 2020.
"Ketemu lagi di 2020, pertama kali di DM Instagram," ucap Melanie Putria.
"Aku minta kenalin melalui temen dia. Kebetulan sahabat aku juga. Katanya coba DM aja. Habis itu mulai DM, lanjut ke WhatsApp," timpal Aldico Sapardan.
Melanie Putria mengaku tidak langsung jatuh hati kepada Aldico Sapardan kala itu. Namun, dia memang menyambut perkenalan dari calon suaminya itu dengan baik.
"Sebenernya nggak langsung kena hati sih kalau boleh jujur. Dia mencoba buat kenalan, terus aku menyambut dengan baik. Itu bulan Agustus 2020. Terus ketemu pertama kalinya aku pikir ini orang baik, apa salahnya mencoba membuka hati. Siapa tahu dapat jodoh," beber Melanie Putria.
Apalagi perempuan 39 tahun ini sempat menghosting Aldico Sapardan. Kala itu, Melanie Putria merasa cukup terganggu dengan sikap lelaki tersebut.
"Lama-lama aku sempat ghosting. Soalnya dia serem banget, dia menunjukkan kalau dia sungguh-sungguh menginginkan aku. Jadi semua yang dilakukan mengarah ke sana," ucap Melanie Putria.
"Ngajak ketemu, nelponin, lama-lama ganggu banget nih cowok. Duh males sih. Ghostingnya selama dua Minggu, bales WhatsApp seadanya. Terus lama-lama dia bisa masuk lagi melalui Sheemar (anaknya)," tandasnya.
Berita Terkait
-
5 Potret Menawan Tamara Kalla di Acara Lamaran, Tunangan Rasyid Rajasa Cucu Jusuf Kalla
-
Ikut Acara Lamaran Adik, Intip Potret Elegan Aliya Rajasa Padukan Kebaya dengan Tas Branded Ratusan Juta
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Ingat Lagi Momen Romantis Baim Wong Lamar Paula Verhoeven, Kini Nangis Beberkan Alasan Gugat Cerai
-
Surat Lamaran Kerja Baru Terkirim Nyaris Setengah Abad, Seorang Nenek Terkejut Dapat Kerjaan Ini!
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
Terkini
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan
-
Ingin Coba Kuliner Khas Saat Berlibur Keliling Nusantara? Langsung Tanya Sabrina di BRI, Ya!
-
Luncurkan CreatiFolks, PNM Ajak Gen Z Peduli Sekitar Lewat Kompetisi Kreasi Video