SuaraRiau.id - Siapa yang tidak tertarik dengan promo diskon sekaligus gratis ongkir saat belanja online? Selain tergiur dengan diskonan, pembeli juga tergoda dengan harga produk yang super murah.
Selama promo diskon, tak sedikit yang berhasil mendapatkan barang dengan harga murah.
Namun, ada kalanya pula seseorang malah menemukan harga tak masuk akal. Salah satu contoh adalah pengalaman belanja online yang dibagikan akun @xolovelisss.id di TikTok ini.
Lewat unggahannya, pemilik akun @xolovelisss.id membagikan tangkap layar dari salah satu online marketplace.
Di sana, terlihat jika warganet ini hendak membeli celana pria dengan harga diskon.
Tidak main-main, warganet ini berhasil mendapat harga Rp2.000 saja untuk sebuah celana. Meski begitu, dirinya dibuat kaget dengan ongkos kirim atau ongkir.
"Pengiriman alam barzah," tulis akun @xolovelisss.id di caption video.
Meski harga celana tersebut hanya Rp2.000, ongkos kirim yang tertera cukup membuat kaget.
Bagaimana tidak, terlihat jika ongkos kirim untuk celana tersebut mencapai Rp1,4 juta.
Baca Juga: Banjir Promo Sampai Gratis Ongkir, Ini Ragam Keuntungan Belanja Online di Marketplace
Tanpa fitur gratis ongkos kirim, pembeli berarti harus membayar Rp1.402.000 jika tetap ingin membeli celana tersebut.
"Pengiriman pakai buroq kali ya. Coba cek ongkir ke rumah kalian berapa," tambah akun @xolovelisss.id yang gagal paham.
Curhatan pembeli satu ini lantas ramai dikomentari warganet. Sejak dibagikan, sudah ada 11 ribu likes yang diberikan.
Tidak hanya itu, ada pula warganet yang turut membagikan pengalaman serupa saat sedang belanja online.
"Buset. Aku ongkir 4k aja mikir dulu, nggak aku check out," tulis salah satu komentar kaget.
"Ini yang dinamain beli ongkir gratis celana."
Berita Terkait
-
Waspada! Menteri Meutya Ungkap Anak-Anak Jadi Sasaran Empuk Penipuan Belanja Online
-
Shop Plus Catalog Shopee Hadir, Belanja Langsung dari Layar Hiburan Semakin Mulus
-
Daftar Promo HP Poco di Harbolnas 11.11, Diskon hingga Rp 500 Ribu
-
Daftar Promo Realme di Harbolnas 11.11, Diskon Harga hingga 50 Persen
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Dorong Pertumbuhan UMKM Melalui KUR Triliunan Rupiah
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga