SuaraRiau.id - Dunia hiburan Tanah Air kembali berduka. Musisi senior Oddie Agam meninggal dunia di Rumah Sakit Persahabatan, Rabu (27/10/2021) sekitar pukul 11.00 WIB.
Kabar meninggalnya pria bernama asli Imran Madjid itu disampaikan pengamat musik Stanley Tulung melalui laman Instagram pribadinya.
"Innalillahi wa inna ilaigi rojiun. Selamat jalan Bang Oddie Agam yang berpulang 27 Oktober 2021 jam 11.00, semoga tenang di sana," ujar Stanley dikutip pada Rabu.
Mengutip Antara, sebelumnya pada awal bulan ini, Oddie sempat menjalani perawaran intensif karena kondisinya yang sudah kritis.
Saat itu, Oddie Agam disebut mengalami gangguan ginjal yang semakin memburuk.
Oddie Agam lahir pada 19 Maret 1953. Dia merupakan seorang penyanyi dan pencipta lagu Indonesia yang popular di tahun 1980-an.
Beberapa lagu ciptaannya yang menjadi hits antara lain "Wow", "Surat Cinta", "Bahasa Cinta", "Logika" dan "Tamu Istimewa" yang dinyanyikan oleh Vina Panduwinata.
Lagu "Antar Anyer dan Jakarta" yang dinyanyikan oleh Sheila Majid juga merupakan karyanya yang terkenal. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Polres Siak Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas ke Perusahaan, Ajak Jaga Pilkada Damai
-
Kolaborasi Informasi Cuaca dengan BMKG, PHR Siap Produktif di Berbagai Kondisi
-
Naik Tinggi, Berikut Daftar Harga Sawit Riau Periode 6-12 November 2024
-
Deteksi Perambah Hutan, Polri Bakal Gunakan Aplikasi Lancang Kuning Karya Polda Riau
-
Indeks Bisnis UMKM BRI Triwulan III 2024 Sebut Ekspansi Bisnis UMKM Melambat