SuaraRiau.id - Leani Ratri Oktila mengharumkan nama Indonesia. Ia berhasil meraih medail emas di Paralimpiade Tokyo 2020 dari cabang bulutangkis
Untuk mengapresiasi raihan itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau menyiapkan bonus bagi Leani Ratri Oktila yang meraih medali emas di Paralimpiade Tokyo 2020.
"Nanti kita juga akan sambut kehadirannya saat balek kampung dan dikasih bonus. Itu sebagai bentuk apresiasi dari pemerintah daerah. Saya juga nonton kemarin," kata Gubernur Riau Syamsuar dilansir dari ANTARA di Pekanbaru, Minggu (5/9/2021).
Pada Sabtu (4/9/2021) Leani Ratri Oktila bersama Khalimatus Sadiyah berhasil meraih emas melalui cabang bulu tangis di nomor ganda putri.
Baca Juga: Tiba di Bali, Widiasih Langsung Disambut Meriah Plus Bonus Puluhan Juta
Tak itu saja, Leani Ratri juga meraih emas di nomor ganda campuran berpasangan dengan Hary Susanto usai mengalahkan pasangan asal Prancis pada Minggu.
Beberapa jam sebelumnya, di nomor tunggal putri pebulutangkis asal Kabupaten Kampar ini juga berhasil meraih medali perak usai dikalahkan Cheng He Fang dari China di final.
Gubernur Syamsuar mengucapkan selamat atas pencapaian yang luar biasa tersebut.
Menurut dia, hal ini menjadi kebanggaan bagi Indonesia khususnya bagi Provinsi Riau untuk tetap semangat dan terus berprestasi mengharumkan nama Indonesia hingga tingkat dunia.
"Alhamdulillah meraih medali emas, terima kasih untuk doanya seluruh masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Riau," katanya.
Baca Juga: Jadwal Indonesia di Paralimpiade Hari Ini: Menanti Dua Emas Terakhir dari Tokyo
Leani Ratri Oktila ini merupakan atlet badminton berusia 30 tahun asal Provinsi Riau yang lahir di Kabupaten Kampar, 6 Mei 1991. Ia berpredikat sebagai peringkat satu dunia di nomor tunggal putri SL4 dan ganda campuran SL3-SU5. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Indonesia Sukses Tempatkan 3 Wakil di Babak Semifinal Korea Masters 2024
-
Aya Ohori Akan Menjadi Ujian Pertama Putri KW di Ajang Denmark Open 2024
-
Hari Ketiga Arctic Open 2024, Tujuh Wakil Indonesia Siap Bertanding!
-
Siap Bertanding di Arctic Open 2024, Jonatan Christie Hadapi Andalan Taipei
-
Skuad Indonesia di Arctic Open 2024, Tidak Ada Wakil di Sektor Ganda Putri
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
Terkini
-
Risiko Bisnis Tinggi, PHR Tegakkan Integritas dan Etika Dalam Budaya Kerja
-
Janji Afni-Syamsurizal Gratiskan Seragam Sekolah untuk Murid Baru, Begini Hitungannya
-
PNM Boyong Tiga Penghargaan BBMA 2024, Tampilkan Program Disabilitas Tanpa Batas
-
Program BRImo FSTVL Banjir Hadiah Seru, Termasuk BMW 520i M Sport: Begini Caranya Buat Meminang Agar Bisa Dibawa Pulang!
-
Riau Petroleum Rokan Jadikan Hari Pahlawan Momen Refleksi Semangat Perjuangan