SuaraRiau.id - Video viral yang memperlihatkan tiga remaja menurunkan bendera merah putih di sebuah perkantoran beredar sempat menghebohkan Kuantan Singingi (Kuansing) pada Selasa (17/8/2021).
Terbaru, ketiga remaja tersebut mendatangi Kantor Bupati Kuansing. Mereka meminta maaf kepada Pemkab Kuansing dan seluruh rakyat Indonesia lantaran penurunan bendera yang tidak menjadi kapasitas mereka pada waktu itu.
Diketahui dalam video terlihat tiga ABG yang terdiri dari dua laki-laki memakai setelan celana pendek berbaju kaos dan satu lagi seorang perempuan menggunakan hijab.
Pada rekaman itu terdengar terdengar suara seseorang yang mengkomandoi ketiganya.
"Bendera upacara peringatan 17 Agustus tidak kunjung diturunkan petugas upacara dan Pemda kabupaten Kuantan Singingi, kami berinisitiv menurunkannya sebelum malam...!!! Miris... Ada apa dengan negeri ini? Ritual besar kenegaraan disepelekan... #lupatanggungjawab #merdeka #negeriyangabai Presiden Joko Widodo Riau Pos GoRiau Jeki Kuantan," tulis akun Thiojr dengan menyertakan video tersebut.
Mengutip Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, bendera yang diturunkan tersebut merupakan bendera yang dinaikkan oleh Paskibra saat upacara HUT ke-76 RI di Kuansing.
Di tengah kondisi pandemi pelaksanaan upacara HUT ke-76 RI memang digelar secara terbatas oleh Pemkab Kuansing dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Pelaksanaan upacara HUT ke-76 RI tahun ini digelar di Komplek Perkantoran Pemkab Kuansing.
Berita Terkait
-
Penggagas Warna Merah Putih pada Bendera RI ialah Seorang Habib, Netizen: Masya Allah
-
Salut, Kuli Bangunan Kibarkan Bendera Merah Putih dengan Pasukan dan Alat Seadanya
-
Eks Bupati Kuansing Ditahan Terkait Kasus Dugaan Korupsi Makan-Minum
-
Kejari Kuansing Bantah Bilang 2 Anggota DPRD Tersangka Kasus Korupsi
-
Usut Dugaan Korupsi Mantan Bupati, Kejari Kuansing Klaim Tak Pandang Bulu
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius
-
4 Mobil Lawas Ikonik Toyota, Desain Timeless Paling Dicari Penggemarnya