SuaraRiau.id - Duel maut terjadi antara dua tukang proyek bangunan di Pekanbaru. Satu orang tewas dalam insiden Jalan Asofa I Gang Asofa, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Selasa (27/7/2021)dini hari.
Tewasnya buruh bangunan diawali dengan perselisihan sesama buruh. Kedua tukang tersebut diketahui, Rudi yang tewas terbunuh sedangkan pelaku adalah M.
Insiden buruh bangunan tewas terungkap setelah mandor tukang, Eriyono melaporkan kejadian ini ke Polresta Pekanbaru.
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Nandang Mu'min Wijaya menceritakan kronologis kejadian pembunuhan tersebut.
"Pada hari selasa, 27 Juli 2021 dinihari, terjadi aksi dugaan tindak pidana yang mengakibatkan hilangnya nyawa seseorang oleh sesama buruh tukang," ucap Kombes Nandang dilansir dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com, Rabu (28/7/2021).
Ia menjelaskan, kedua tukang yang sama-sama mengerjakan proyek pembangunan rumah ini terlibat adu mulut sebelum terjadi aksi pembunuhan.
"Ketika kejadian, mandor melaporkan kalau korban mengalami luka-luka pada bagian dada dan dilarikan ke RS Prima di jalan Tuanku Tambusai," kata Nandang.
Namun, sampai di rumah sakit sekira pukul 02.00 WIB, nyawanya tak tertolong.
"Adapun barang bukti yang diamankan yakni, HP dan kasur yang berlumuran darah," pungkasnya.
Sampai saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki apa yang menjadi alasan kedua buruh tukang ini cekcok hingga menghilangkan nyawa rekannya.
Tag
Berita Terkait
-
Penyekatan Jalan Pekanbaru-Teluk Kuantan, Kendaraan Diminta Putar Balik
-
Ada Temuan BPK, 36 Anggota DPRD Pekanbaru Kembalikan Dana Reses-Sosper
-
PPKM Level 4 Pekanbaru, Petugas Penyekatan Jalan Diminta Tak Arogan
-
Kuli Bangunan Jadi Prajurit TNI AD, Dapat Wejangan Langsung dari KSAD
-
Teriakan Istri Bikin Pengemudi Minibus Panik lalu Tabrak Minimarket
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
Terkini
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius
-
4 Mobil Lawas Ikonik Toyota, Desain Timeless Paling Dicari Penggemarnya
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia