SuaraRiau.id - Viralnya video perselingkuhan antara pramugara dan pramugari mendapat reaksi beragam dari berbagai kalangan, salah satunya pengacara Sunan Kalijaga.
Diketahui, kabar perselingkuhan tersebut direkam istri sah sang pramugara. Sang istri kemudian mengunggah video penggerebekan ketika suaminya dengan rekan kerja, pramugari PB.
Lantaran videonya viral, kekinian, informasinya pramugara dan pramugari itu dipecat dari pekerjaannya.
Menurut Sunan Kalijaga, pemecatan itu tidak sesuai dengan aturan. Ia mengaku akan menuntut maskapai yang memecat AA dan PB.
Pernyataan Sunan Kalijaga diungkapkan dalam Instagram Story miliknya. Menurut Sunan, pramugari yang dinilai memiliki hubungan gelap dengan suami SR itu mendapat tindak kekerasan.
Sehingga, Sunan meminta publik untuk tidak memperlakukan buruk pramugara dan pramugari itu karena Indonesia adalah negara hukum.
“Saya lihat video viral tersebut pramugari mendapat tindak kekerasan! Ini negara hukum, tidak boleh menuduh dan melakukan persekusi,” tulis Sunan Kalijaga dilansir dari Hops.id--jaringan Suara.com.
Atas kejadian itu, Sunan Kalijaga mengaku siap menjadi pengacara pramugara dan pramugari yang viral tersebut. Bahkan, Sunan mengaku akan menuntut maskapai yang memecat keduanya.
“Saya siap jadi pengacara pramugara dan pramugari, saya akan tuntur maskapai memecat mereka tanpa ada putusan pengadilan bahwa mereka bersalah dengan dugaan pasal 248 KUHP,” ujarnya.
Pendapat itu dilontarkan Sunan Kalijaga dengan tujuan agar masyarakat luas tidak main hakim sendiri atas viralnya video penggerebekan tersebut.
“Saya cuma mau masyarakat pintar dan tidak main hakim sendiri lalu memviralkan. Ini negara hukum, jangan main persekusi apapun alasannya,” tuturnya.
Di unggahan terakhir, Sunan Kalijaga tersebut mengajak publik untuk mendukung agar pramugara bisa bersatu dengan istrinya, Sinta Rizki. Ia juga mendoakan kebahagiaan mereka.
“Ayo kita dukung si pramugara kembali ke istrinya dan saling memaafkan serta kita doakan mereka bahagia,” ujar Sunan Kalijaga.
Berita Terkait
-
Oknum Pramugara-Pramugari Terciduk Selingkuh Dipecat, Istri Sah Ucapkan Ini
-
Usai Gerebek Suami Selingkuh bersama Pramugari, Begini Permintaan Istri
-
Video Pramugara Selingkuh Digerebek Istri Viral, Netizen Emosi
-
Berulah Saat Terbang, Penumpang Pesawat Diikat Sepanjang Perjalanan
-
Korban PHK, Pramugari di Makassar Beralih Profesi Jadi Penjual Jamu
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
3 Rekomendasi Mobil Bekas Nyaman dan Ideal untuk Antar-Jemput Anak Sekolah
-
8 Mobil Kecil Bekas Tampilan Sporty, Paket Hemat untuk Budget Pas-pasan
-
Anggota Polisi di Indragiri Hulu Dipecat Gara-gara Pakai Narkoba
-
5 Mobil Bekas Paling Nyaman di Indonesia, Referensi Terbaik Keluarga
-
Demo Polemik Lahan TNTN Diwarnai 'Teror' SMS Blast dari Nomor Misterius