SuaraRiau.id - Selatpanjang, Kepulauan Meranti dilanda hujan disertai angin kencang pada Jumat (23/7/2021) sore.
Dalam peristiwa tersebut setidaknya, tercatat sebanyak 12 rumah dan 5 kapal mengalami kerusakan.
Tak hanya itu, badai juga menumbangkan 27 pohon dan 2 tiang PLN, ada juga pemancar yang roboh.
Namun, Kapolres Meranti AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito mengungkapkan bahwa peristiwa alam itu tak menyebabkan korban jiwa.
"Alhamdulillah, sampai saat ini belum ada laporan korban jiwa akibat musibah curah hujan yang tinggi dan angin kencang yang terjadi," ujar Eko, Sabtu (24/7/2021).
Kapolres dan Wakil Bupati Meranti H Asmar bersama personel gabungan lainnya tampak melakukan kerja bakti membersihkan puing-puing dan mengevakuasi pohon yang tumbang. Seperti terlihat di Jalan Manggis, Kelurahan Selatpanjang Kota.
Setelah dilakukan evakuasi, pohon tumbang yang sempat menutup jalan bisa disingkirkan, arus lalulintas yang sempat terganggu sudah bisa dilewati kendaraan kembali.
Kapolres Eko juga meminta agar masyarakat untuk mewaspadai setiap kemungkinan terjadinya bencana alam.
Terlebih pada pergantian musim dari kemarau ke penghujan, angin kencang disertai hujan deras sering terjadi.
"Pada kondisi cuaca yang tidak menentu ini masyarakat diimbau meningkatkan kehati-hatian, terutama bagi warga yang rumahnya berdekatan dengan pohon besar," pesan Kapolres Meranti.
Berita Terkait
-
Bikin Kocar-kacir! Sapi Ngamuk Sebelum Disembelih, Pohon sampai Tumbang
-
PAUD hingga SMA di Meranti Mulai Sekolah Tatap Muka, Ini Ketentuannya
-
Stok di Provinsi Riau Habis, Meranti Darurat Vaksin Covid-19
-
Obat Interleukin-6 Diklaim Bisa Cegah Kematian Pasien Covid-19, Ini Pendapat Ahli
-
Eks Kades di Meranti Diduga Gelapkan Dana Desa Ratusan Juta
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Perkuat Silaturahmi, PNM Ajak Keluarga Karyawan Tebar Kebaikan
-
Amplop DANA Kaget Hari Ini Senilai Rp575 Ribu, Klik 3 Linknya!
-
Presiden Prabowo Kasih 13 Sapi Kurban untuk Masyarakat Riau
-
Gubri Abdul Wahid Minta Petunjuk Menpora Dito soal Nasib Stadion Utama Riau
-
PNM Mengajar: 3.000 Siswa SMK Seluruh Indonesia Terinspirasi Jadi Wirausaha Muda