SuaraRiau.id - Seorang oknum juru parkir di Kota Pekanbaru ditangkap petugas kepolisian. Pria berinisial EG (32) ini malah membawa kabur sepeda motor korban yang mengalami kecelakaan lalu lintas.
Aksi pencurian sepeda motor itu dilakukan pelaku di Jalan HR Soebrantas, Kecamatan Tuah Madani, Pekanbaru.
Pria ini pun ditangkap aparat kepolisian dari Polsek Tampan pada Sabtu (3/7/2021) kemarin.
Kapolsek Tampan Kompol Hotmartua Ambarita menjelaskan, bahwa pelaku berinisial EG ini merupakan seorang juru parkir di kawasan Jalan HR Soebrantas.
"Pelaku ditangkap karena pada 20 Maret 2021 lalu melakukan pencurian sepeda motor di Jalan HR Soebrantas Panam, Pekanbaru," kata Hotmartua Ambarita, Kamis (8/7/2021).
Dijelaskannya, pencurian sepeda motor itu berawal saat korban yang bernama Mardottila (25) bersama rekannya Desi Sartika mengendarai motor di Jalan HR Soebrantas Panam.
Lalu mereka mengalami insiden tabrakan dengan mobil dan akhirnya terjatuh. Saat itu Desi Sartika yang berada di boncengan pingsan, sementara Mardottila luka-luka.
"Selanjutnya pelaku EG datang pura-pura membantu Mardottila dan rekannya, untuk memindahkan motor agar aman," tuturnya.
Kemudian ada saat itu EG sempat membantu Mardottila pergi ke klinik untuk berobat, setelah mengantar Mardottila ke klinik, EG kembali mengambil motor Mardottila.
"Jadi pelaku EG ini setelah pura-pura membantu korban, dibawanya lari motor korban. Beruntung aksi pelaku terekam oleh CCTV di sekitar lokasi kejadian, sehingga kita bisa melakukan pencarian dan menangkap Pelaku," ungkap Kapolsek.
Berita Terkait
-
Heboh Napi Dugem dan Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Komisi XIII DPR: Usut Tuntas!
-
9 Kuliner Khas Lezat Pekanbaru yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati
-
Pemudik Sepeda Motor Maki Naik Tahun Ini, Menhub Ungkap Alasannya
-
Menikmati Lupis di Warung Lintau Pekanbaru, Cita Rasa Tak Terlupakan
-
Daftar Harga Motor Suzuki April 2025, Lengkap Matic hingga Sport
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Selamat! Saldo DANA Kaget Gratis Untukmu, Tinggal Klik Sambil Rebahan
-
Sempat Terhenti, Makan Bergizi Gratis di Dumai dan Pekanbaru Dilanjutkan Kembali
-
Mengenal Kenaf, Tanaman Dikira Ganja Sempat Gegerkan Warga Pekanbaru
-
Empat Tahanan Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan
-
Link DANA Kaget Gratis, Tambahan Modal Jalan-jalan Liburan Akhir Pekan