SuaraRiau.id - Perancang busana Oscar Lawalata kini mengganti namanya menjadi Asha Smara Darra usai memutuskan untuk menjadi perempuan beberapa waktu lalu.
Oscar Lawalata dalam sebuah pengakuannya pada pertengahan 2020 akhirnya mengaku untuk memilih menjadi perempuan. Pernyataan itu ia sampaikan di kanal YouTube keluarganya.
Ia mengaku bahwa keputusan tersebut tidaklah mudah, melainkan penuh perjalanan panjang dalam menemukan identitas dirinya.
Namun, dukungan keluarga membuat Oscar semakin mantap untuk menjalani hidup sebagai perempuan. Dirinya pun menjalani operasi kelamin dan mengganti nama perempuan Asha Smara Darra.
Kekinian, Oscar atau Asha bahkan sudah berani mengunggah foto berbikininya. Ia terlihat berpose dengan sang adik, yakni Mario Lawalata.
Sang adik diketahui selalu memberikan dukungan dan kasih sayang padanya.
Pada foto tersebut, Oscar Lawalata terlihat mengenakan baju renang one piece berwarna hitam.
“With My Guardian Angel,” tulis @oscarlawalata, dikutip dari Terkini.id--jaringan Suara.com pada Rabu (30/6/2021).
Beberapa waktu lalu, Oscar memang dengan gamblang mengaku sudah menjalani operasi pergantian kelamin yang akhirnya membuat ia merasa sebagai perempuan seutuhnya.
Dalam pembicaraan dengan Merry Riana di video YouTube, Oscar menjelaskan perbedaan antara transgender dan transeksual.
Transgender, menurut Oscar, seseorang yang merasa identitas dirinya tidak sesuai dengan jenis kelaminnya.
Sementara itu, transeksual adalah seseorang yang mengubah alat kelamin sesuai dengan keinginannya.
“Saya melihat ada yang merubah, ada yang tidak merubah. Ada yang merubah baru dia lebih fine, itu saya,” ungkap Oscar.
Ia menjelaskan bahwa mengubah kelamin bukan keputusan yang dipikirkan hanya dalam waktu sebentar.
“Nah, saya di satu titik, saya merasa, itu saya pikirkan kan, prosesnya, efek-efeknya dan sebagainya. Saya yakin this is will be me, walaupun saya enggak tahu ya after perubahan akan terjadi apa di dalam, physically, kan berhubungan antara hormon dan segala macam. Ada yang bilang bisa menjadi gila, bisa menjadi mood swing, di saya sih saya malah lebih cool. Apa yang saya bayangin terjadi, jadi solid,” jelasnya panjang lebar.
Berita Terkait
-
4 Potret Artis Transgender dan Pasangannya, Ada yang Masih Malu-malu
-
Benarkan Sudah Punya Pacar, Oscar Lawalata: Dia Orang Jerman
-
Jadi Transgender, Oscar Lawalata Tak Menutup Kemungkinan Nikahi Perempuan
-
Mario Lawalata Ungkap Kenapa Bisa Dijuluki Playboy
-
Transgender, Oscar Lawalata Juga Putuskan Ganti Nama
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 HP Snapdragon 680 Harga 2 Jutaan, Kamera Jernih dan RAM Besar
-
4 City Car Toyota Bekas untuk Wanita atau Orang Tua: Irit dan Bertenaga!
-
Make Up Artist asal Duri Tewas Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai
-
4 Mobil Kecil Suzuki Bekas untuk Harian Wanita, Serba Efisien dan Tangguh
-
3 Mobil Sedan Toyota untuk Wanita: Aman, Canggih dan Berkelas