SuaraRiau.id - Satu unit rumah di Parit Karya Baru, Dusun Belimau, Desa Sencalang, Kecamatan Keritang, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, ludes terbakar.
Tragisnya, pemilik rumah tewas terpanggang dalam peristiwa yang terjadi pada Jumat (18/6/2021) malam itu. Seorang korban lainnya menderita luka bakar.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Indragiri Hilir, Ediwan Shasby membenarkan kejadian itu. Menurutnya, penghuni rumah, Ressa (40) tinggal berdua bersama kakaknya Bunga di rumah tersebut.
Saat itu, korban Ressa yang melangsir BBM diterangi lampu dari lilin. "Tak sengaja BBM menyambar lilin api yang berada didekatnya hingga terjadi kebakaran," katanya, dikutip dari RiauOnline - jaringan Suara.com, Sabtu (19/6/2021).
"Ressa tak bisa menyelamatkan diri dan hangus terbakar. Sedangkan kakaknya masih sempat melarikan diri, namun mengalami luka bakar pada bagian tangan dan wajah," bebernya lagi.
Tak lama kemudian, dengan alat seadanya, api berhasil dipadamkan setelah setengah jam berikutnya.
"Korban Bunga sudah dibawa ke RS terdekat mendapatkan perawatan intensif," pungkas Ediwan.
Kebakaran ini menurut Ediwan diduga kelalaian dari pemilik penjual BBM ecer yang mendekatkan BBM dengan api hingga terjadi kebakaran.
Baca Juga: Maling Baterai Tower Telkomsel di Inhil Dibekuk, Pelaku Ternyata Orang Dalam
Berita Terkait
-
Pemuda Jual Foto-Video Syur Mantan Kekasih Mulai Rp 20 Ribu di Medsos
-
Diduga Tabung Oksigen Meledak, Rumah Sakit Covid-19 di Irak Kebakaran
-
Rumah Sakit Covid-19 di Irak Kebakaran, 23 Orang Tewas
-
Heroik! Warga Surabaya Estafet Padamkan Api Pakai Ember
-
Kebakaran Jelang Berbuka, 6 Rumah Hangus di Kuansing
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jaksa Panggil Setwan Terkait Tunjangan Perumahan Dinas Anggota DPRD Siak
-
BRI dan Kemenpora Perkuat Masa Depan Atlet SEA Games 2025
-
Indonesia Berprestasi di SEA Games 2025, Menpora: BRI akan Transfer ke Rekening Atlet dan Pelatih
-
4 Mobil Bekas 100 Jutaan untuk Keluarga, Mesin Bandel dan Kabin Nyaman
-
3 Mobil Suzuki Bekas 7-8 Penumpang, Desain Gagah dan Fleksibel