SuaraRiau.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani disebut sebagai kandidat terkuat dalam bursa Calon Wakil Presiden (Cawapres).
Hal itu terungkap dari survei yang dilakukan Y-Publica. Survei menunjukkan bahwa Puan Maharani memiliki elektabilitas paling tinggi di antara sejumlah nama populer lainnya, yakni mencapai 16,2 persen.
Dalam daftar survei cawapres itu, ada sejumlah tokoh yang cenderung berada di luar empat besar bursa Calon Presiden (Capres).
Seperti diketahui, ada empat nama yang sering mendominasi bursa Capres, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Ridwan Kamil, dan Anies Baswedan.
“Di antara tokoh-tokoh yang kurang diunggulkan sebagai capres, Puan Maharani merupakan kandidat terkuat dalam bursa cawapres,” ungkap Direktur Eksekutif Y-Publica, Rudi Hartono pada Rabu (26/5/2021) dikutip Terkini.id--jaringan Suara.com.
Setelah Puan, disusul Sandiaga Uno dengan perolehan suara 15,6 persen dan Agus Harimurti Yudhoyono dengan perolehan 10,1 persen.
Setelah itu ada sejumlah tokoh lain, antara lain Erick Thohir, Mahfud MD, Tri Rismaharini, Khofifah Indar Parawansa, Airlangga Hartarto, dan Susi Pudjiastuti.
Menurut Rudi, Puan memiliki karier politik yang cukup mumpuni, meskipun tidak memiliki rekam jejak bertarung dalam jabatan eksekutif di daerah.
Puan menjadi penerus dalam regenerasi PDI Perjuangan yang telah teruji sebagai anggota DPR, menteri koordinator, dan kini menjabat Ketua DPR.
“Puan bisa dibilang tokoh masa depan PDIP yang notabene adalah partai kuat dan berkuasa selama dua periode berturut-turut,” ujar Rudi.
Berita Terkait
-
Diambil Alih Dasco, Puan Maharani Disebut Absen saat Pembukaan Masa Sidang di DPR, Kenapa?
-
DPR Kembali Buka Masa Sidang Meski Puan Absen, Rapat Paripurna Hanya Dihadiri 292 Anggota
-
Persoalan Geopolitik Jadi Alasan Kongres PDIP Molor? Djarot Saiful Ungkap Alasannya
-
Akui Megawati dan Prabowo Bakal Bertemu Lagi, Begini Kata Puan Maharani
-
Kongres PDIP Bisa Mundur dari Bulan Apri, Puan Maharani Ungkap Alasannya
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Fakta-fakta Viral Dugem di Sel: 14 Tahanan Diperiksa hingga Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot
-
Kesempatan Ditransfer Ratusan Ribu, Buruan Ambil DANA Kaget Kamis 17 April 2025
-
Dinas PU Siak Dipanggil Buntut Warga Keluhkan Air Minum Berlumpur dan Bau
-
Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Dugaan Penipuan Rp2,1 Miliar
-
Sepak Terjang Bastian Manalu, Kepala Rutan Pekanbaru Dicopot Imbas Viral Tahanan Dugem