SuaraRiau.id - Wali Kota Pekanbaru Firdaus menyebut masih ada sejumlah pihak mengklaim lahan di Kawasan Industri Tenayan (KIT). Hal tersebut membuat pengembangan KIT terkendala.
Pihaknya tidak akan membiarkan adanya benturan di lapangan. Tim dari pemerintah kota mengawal proses sertifikasi lahan KIT.
"Kita berpacu dengan waktu, kita berupaya menggesa sertifikasi," kata Firdaus, dilansir dari riauonline.co.id--jaringan suara.com, Minggu (23/5/2021).
Ia mengaku, pemkota telah membentuk tim yustisi untuk menangani hal itu. Pihak yang mengklaim bisa berhadapan dengan tim yustisi untuk menampung laporan.
"Pemerintah tidak akan mencurangi masyarakat. Kalau ada yang merasa punya hak, bisa lewat jalur hukum dan diurus secara benar. Bisa perlihatkan sertifikat," paparnya.
Ia menegaskan, lahan di KIT sudah seratus persen menjadi aset pemerintah kota. Pihak yang mengklaim bisa membuktikan keabsahan dokumen lahannnya di pengadilan atau menempuh jalur hukum.
"Tim nantinya akan memeriksa keabsahan dari dokumen yang ada, nanti bisa proses di pengadilan untuk memastikan kebenaran," ulasnya.
Dirinya tidak menampik masih ada kelemahan pemerintah bahwa dokumen kepemilikan aset belum diurus. Ia menyebut aset pemerintah yang memiliki sertifikat hanya sekitar 30 persen.
"Kita pun berupaya melengkapi syarat yang harus dilengkapi, untuk mempercepat sertifikasi," tukasnya.
Baca Juga: Niat Cari Kayu Bakar, Warga Magelang Malah Hilang di Lereng Merbabu
Berita Terkait
-
Pabrik Kaca Terbesar di Asia Tenggara Siap Dibangun di KIT Batang
-
DPRD Desak Pemkot Padang Batasi Izin Pendirian Bangunan di Lahan Pertanian
-
PK Dikabulkan, Lahan Eks Bioskop Indra Siap Digunakan PKL Malioboro
-
2.500 Hektar Lahan di Desa Rante Balla Berpotensi Mengandung Emas
-
Jokowi Tinjau Industri Kaca Terbesar di KIT Batang
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Spesifikasi Lengkap iPhone 17 Series: Kamera, Fitur dan Layar
-
Spesifikasi Honor Magic 8 Pro dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5, Kapan Dirilis?
-
Kabar iPhone 18 Tak Akan Diluncurkan di 2026, Mengapa?
-
5 Prompt Gemini AI Foto Makanan Terbaik, Hasil Dijamin Realistis dan Estetik
-
Perselingkuhan Jadi Alasan Sejumlah ASN Perempuan di Pekanbaru Ajukan Cerai